Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
PROGRAM cetak sawah baru Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu, telah rampung dengan luas lahan 604 hektare (ha) pada 2025.
"Untuk program cetak sawah baru pada 2025, berada di dua desa yakni Desa Tanjung Gelang, dan Sukarami, Kecamatan Kota Padang," kata Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan (Distankan) Kabupaten Rejang Lebong, Suradi Ripai.
Saat ini, lanjut dia, Distankan masih mengejar progres pemasangan pipa dari sumber mata air ke lokasi cetak sawah baru. Pada tahap pertama program tersebut, seluas 604 ha itu dengan rincian, 587,3 ha di Desa Tanjung Gelang dan 16,7 ha di Desa Sukarami.
Untuk yang di Desa Sukarami, telah dilakukan pengolahan tanah karena sumber airnya yang berasal dari sungai. Selanjutnya, di Desa Tanjung Gelang, masih menunggu pemasangan pipa sepanjang 2,8 kilometer berasal dari sumber air Bukit Balai. "Lahan sawah tersebut akan dilakukan penanaman serentak pada akhir Desember 2025," imbuhnya.
Penanaman serentak, kata dia, akan dilakukan karena seluruh benih, pupuk dan peralatan pendukungnya telah disiapkan oleh pemerintah pusat. Sebelumnya, Kabupaten Rejang Lebong, menerima program CSR dari pemerintah pusat seluas 1.075 hektare pada 2025.
Hingga Desember, cetak sawah baru hanya dapat dilaksanakan seluas 604 ha dan sisanya seluas 487 ha akan dilaksanakan pada 2026. (E-2)
SURAT pernyataan salah satu sekolah negeri di Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu terkait program Makan Bergizi Gratis (MBG) viral.
PT Global Inovasi Maju (GIM), bagian dari Farmaklik Group, melepas ekspor kopi robusta Rejang Lebong ke pasar internasional.
Distankan Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu, melakukan penanaman padi gogo atau padi darat di atas lahan seluas 10 hektare dalam beberapa kecamatan di daerah itu.
SEORANG suami di Kabupaten Rejang Lebong, Bengkulu, tewas di tangan istrinya sendiri. Korban ditemukan tewas dengan luka menganga di bagian leher akibat sabetan senjata tajam.
PEMERINTAH Kabupaten (Pemkab) Rejang Lebong, Bengkulu, akan mengembangkan tiga program unggulan kepariwisataan pada tahun 2024.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved