Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
ANGGOTA Komisi VIII DPR dari Fraksi NasDem, Dini Rahmania, mendorong audit terhadap pembangunan musala Pondok Pesantren Al Khoziny, Buduran, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur (Jatim). Musala itu ambruk dan menelan korban jiwa.
"Audit kelayakan bangunan asrama secara menyeluruh," kata Dini melalui keterangan tertulis, Selasa, 30 September 2025.
Dini juga menyerukan perlunya penerapan standar keamanan bangunan yang ketat dalam proses pembangunan. Selain itu, perlu juga program pelatihan mitigasi menghadapi bencana di lingkungan pesantren.
"Pelatihan kesiapsiagaan bencana bagi santri maupun pengelola pesantren," ucap Dini.
Komisi VIII DPR, kata Dini, mendorong upaya-upaya itu dilakukan pemerintah pusat, khususnya Kementerian Agama, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), serta pemerintah daerah. Dia berharap, melalui langkah-langkah konkret ini, tragedi serupa tak terulang.
"Kemudian, pesantren dapat menjadi tempat belajar yang aman serta nyaman bagi para santri. Serta memberi jaminan keselamatan bagi para orang tua santri," ujar Dini.
Musala Pondok Pesantren Al Khoziny yang berada di Desa Buduran, Sidoarjo, ambruk. Peristiwa ini sempat menimbulkan kepanikan karena suara runtuhannya terdengar keras hingga dikira gempa bumi.
Bangunan yang ambruk merupakan musala asrama santri putra yang sedang dalam tahap renovasi. Bangunan ambrul ditengerai gak mampu menahan beban bangunan yang dalam proses pembangunan lantai 5.
Ratusan aparat gabungan dari Basarnas, BPBD Jawa Timur, TNI, Polri, serta relawan hingga kini masih berjibaku di lokasi untuk melakukan evakuasi. Kendala utama yang dihadapi adalah material bangunan yang cukup berat, dan menumpuk di titik utama reruntuhan.
Dua orang dilaporkan meninggal. Sementara, 34 santri mengalami luka-luka. (H-2)
SETELAH 16 hari menjalani perawatan intensif di RSUD Notopuro Kabupaten Sidoarjo, santri Syehlendra Haical,13, akhirnya diperbolehkan pulang ke Probolinggo, Kamis (16/10).
Maksum mengatakan, semua pesantren yang mengalami musibah serupa harus dibantu oleh negara, bukan hanya Ponpes Al Khoziny.
BNPB melaporkan bahwa sebanyak 50 jenazah korban robohnya bangunan Pesantren Al Khoziny di Buduran, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, telah berhasil diidentifikasi.
Identifikasi korban runtuhnya Musholla Ponpes Al Khoziny telah memasuki fase sulit dalam proses identifikasi akibat minimnya sampel dari korban yang dinilai kurang bagus.
Basarnas sudah memastikan pencarian korban Ponpes Al Khoziny sudah dihentikan, namun proses identifikasi masih dilakukan Tim DVI Polri.
AHY menegaskan pentingnya peran aktif pemerintah daerah dalam mengawasi kelayakan bangunan publik dan fasilitas masyarakat, menyusul tragedi robohnya Pondok Pesantren Al Khoziny
Sebanyak 150 personel Tagana memasak 4.500 porsi per hari di dapur umum Ponpes Al Khoziny Sidoarjo, Jawa Timur. Makanan disediakan untuk keluarga santri, petugas, dan relawan.
PROSES pencarian korban ambruknya Ponpes Al Khoziny, Buduran, Sidoarjo, masih menggunakan gabungan tenaga manual dan alat berat.
Proses identifikasi santri korban ambruknya Ponpes Al Khoziny menggunakan metode pencocokan DNA yang hasilnya baru diketahui dua hingga tiga minggu. Saat ini terdapat 14 korban meninggal.
Hingga Sabtu (4/10), total korban peristiwa ambruknya musala Ponpes Al Khoziny Sidoarjo sudah mencapai 118 orang, termasuk 14 orang meninggal dunia. Diperkirakan masih ada 49 orang tertimbun.
Peristiwa robohnya bangunan di Pondok Pesantren Al Khoziny harus menjadi bahan refleksi bagi negara terkait peranannya dalam pembangunan infrastruktur pesantren
Data terakhir pihak BPBD Jatim, terdapat 100 korban, termasuk 3 meninggal, akibat ambruknya Ponpes Al-Khozyni, Sidoarjo. Ambruknya bangunan tiga lantai ponpes itu terjadi pada Senin (29/9).
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved