Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
KEPOLISIAN mengungkap penyebab insiden kecelakaan beruntun di KM 97+200 Tol Cipularang arah Bandung pada Minggu, 5 Januari 2025, sekitar pukul 09.11 WIB. Peristiwa tersebut melibatkan sebuah truk, dua bus, dan tiga kendaraan pribadi.
"Truk Hino Tronton tidak mampu melewati tanjakan," ujar Kepala Induk PJR Cipularang Korlantas Polri Komisaris Joko Prihantono, dalam keterangannya, Minggu (5/1).
Joko menjelaskan kronologi kejadian, di mana truk Hino Tronton yang bergerak dari arah Jakarta menuju Bandung tiba-tiba kehilangan daya saat mendaki.
Akibatnya, kendaraan tersebut bergerak mundur dan menabrak kendaraan lainnya yang berada di belakang.
"Hal ini menyebabkan benturan beruntun dengan kendaraan lain di jalur tersebut," kata Joko.
Meskipun tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, dua orang dilaporkan mengalami luka-luka dan telah mendapatkan perawatan di RS Abdul Radjak Purwakarta.
"Korban terdiri dari kenek truk yang mengalami luka berat dan seorang penumpang dengan luka ringan," tambah Joko.
Sebelumnya, informasi mengenai kecelakaan ini disampaikan oleh Jasa Marga.
Seluruh kendaraan yang terlibat telah berhasil dipindahkan ke bahu luar jalan tol pada pukul 10.05 WIB, sehingga seluruh lajur tol kini kembali normal.
Jasa Marga mengingatkan para pengendara untuk selalu merencanakan perjalanan dengan baik, menghindari waktu dan rute yang berpotensi padat, serta mempersiapkan kendaraan agar tetap dalam kondisi optimal.
Faktor cuaca juga diimbau untuk diperhatikan demi keselamatan perjalanan. (Ant/Z-10)
Pengemudi derek Jasa Marga mengalami luka berat dan empat penumpang bus pariwisata dievakuasi ke rumah sakit di Padalarang, Bandung Barat.
DIDUGA akibat rem blong, sebuah truk trailer menyeruduk tiga kendaraan di jalur utama Pantura Brebes, Jawa Tengah, Jumat (22/8) sore.
Kecelakaan beruntun melibatkan sejumlah kendaraan di ruas Jalan Tol Tembalang KM 429c-KM 432c arah Gayamsari terjadi Jumat (8/8) petang sekitar pukul 18.30 WIB.
Kemacetan panjang hingga 3 kilometer dan beberapa jam berlangsung di ruas jalan Semarang-Solo/Yogyakarta akibat terjadinya kecelakaan beruntun.
Kecelakaan beruntun yang melibatkan tujuh kendaraan di ruas Tol Semarang-Solo, tepatnya di KM 442 Simpang Susun Bawen, Kabupaten Semarang, Sabtu (5/4) malam
Dirjen Perhubungan Darat Kemenhun menindaklanjuti peristiwa kecelakaan beruntun yang melibatkan satu truk bermuatan galon berplat nomor B 9235 PYW dan lima kendaraan di Gerbang Tol Ciawi
Truk tronton bernomor polisi H 8087 OC, yang dikemudikan Waluyo, warga Semarang, semula berhenti di tanjakan karena tidak kuat menanjak akibat beban berat.
Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Desa Sukasari, Kecamatan Rumpin Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (7/8).
PENGENDARA sepeda motor yang berboncengan tewas seketika usai terlindas truk tronton yang mengangkut alat berat ekskavator. Ini terjadi di Simpang Rimbo, Kecamatan Alambarajo, Kota Jambi.
DIDUGA dalam pengaruh miras alias mabuk, seorang pengendara sepeda motor tewas usai oleng dan terlibat kecelakaan dengan truk tronton di persimpangan lampu merah jalur pantura.
Kecelakaan maut terjadi di Kabupaten Jombang, Jawa Timur (Jatim). Dua truk saling bertabrakan dan tercebur ke sungai. Kerasnya benturan membuat satu orang tewas dan harus dievakuasi.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved