Headline

Kecelakaan berulang jadi refleksi tata kelola keselamatan pelayaran yang buruk.

Fokus

Tidak mengutuk serangan Israel dan AS dikritik

Rombongan Kabinet Merah Putih Tiba di Akmil Magelang

Tosiani
24/10/2024 23:00
Rombongan Kabinet Merah Putih Tiba di Akmil Magelang
Gerbang Akademi Militer Magelang, Jawa Tengah.(Dok.Akmil Magelang)

ROMBONGAN Kabinet Merah Putih yang terdiri dari sejumlah menteri, penasihat, dan utusan presiden telah tiba di depan gerbang Akademi Militer Magelang, Jawa Tengah, Kamis (24/10), pada pukul 17:30 WIB.

Beberapa menteri yang datang antara lain Menteri Koordinator Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan (Menko IPK) Agus Harimurti Yudhoyono, Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan, Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni Raffi Ahmad hingga Staf Khusus Presiden Yovie Widianto.

Mereka sampai di depan gerbang Akmil dengan menggunakan bus atau sama seperti rombongan wakil menteri dan kepala badan.

Rombongan tersebut berangkat dari Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta, menggunakan pesawat C-130J Super Hercules A-1340 milik TNI Angkatan Udara.

Mereka tiba di Bandara Internasional Adisucipto, Yogyakarta, sekitar pukul 15.00 WIB untuk menuju ke Akmil, Kota Magelang, menghadiri agenda pembekalan pada 24-27 Oktober 2024. (N-2)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Heryadi
Berita Lainnya