Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
KOORDINATOR Bidang Observasi dan Informasi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geologi (BMKG) Maritim Makassar, Mujahidin, mengumpulkan kondisi El Nino di Indonesia memasuki skala lemah sampai moderate.
Meski demikian, menurutnya, potensi kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Provinsi Sulawesi Selatan meningkat saat musim kemarau ini. Apalagi, masa kemarau segera memasuki puncaknya pada bulan Agustus mendatang seiring dengan El Nino.
"Puncaknya skala moderate itu ada di bulan Agustus dan September, di mana El Nino tentu saja berpengaruh cukup mengurangi potensi hujan yang ada di wilayah Indonesia," ungkap Mujahidin.
Baca juga: Penegakan Hukum Karhutla di Kalimantan Selatan Terkendala Regulasi
Menurutnya, kondisi Sulsel sama dengan daerah lainnya saat memasuki musim kemarau. Curah hujan akan sedikit belum tentu tidak ada hujan sama sekali namun curah hujan pasti sedikit.
"Ditambah lagi dengan El Nino itu pasti menambah berkurangnya curah hujan, sudah musim kemarau ditambah lagi adanya El Nino," lanjut Mujahidin.
Baca juga: Kurang Efektif, Operasi Water Bombing Karhutla akan Diganti Modifikasi Cuaca
Dia menyebutkan salah satu daerah yang paling rawan dampak El Nino yaitu di pesisir barat Sulsel. Curah hujan di sana cukup rendah.
Sementara itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Sulsel Andi Hasbi menambahkan, pihaknya menyiapkan sejumlah upaya mitigasi terhadap pencegahan kebakaran hutan. Upaya tersebut di antaranya melakukan sosialisasi kepada masyarakat terkait prediksi BMKG terkait bencana kekeringan, pemetaan area hutan yang rawan kebakaran.
Hasbi menyebutkan, kebakaran hutan terjadi di 2022, namun tidak signifikan. Kebakaran itu terjadi di beberapa titik hotspot seperti Kabupaten Toraja dan Gowa, tepatnya di daerah Jeneberang.
"Ada memang daerah yang rawan di Toraja, Gowa dan Enrekang yang sudah kita petakan juga tahun ini, Manggala Agni juga sudah siaga di setiap daerah yang rawan," tambah Hasbi. (Z-10)
Cile dilanda krisis kebakaran hutan hebat. 20 orang tewas dan kota-kota di wilayah selatan hangus. Warga sebut tragedi ini lebih buruk dari tsunami.
Negara bagian Victoria, Australia, tetapkan status darurat akibat kebakaran hutan hebat. Satu orang tewas dan ratusan rumah hancur saat api melahap lahan seluas dua kali London.
Efikasi masyarakat dan norma kelompok terbukti lebih berpengaruh terhadap partisipasi pencegahan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) dibandingkan pendekatan berbasis rasa takut.
Kemudian, memastikan masyarakat lokal, yang paling tahu tentang gambut, mendapatkan pelatihan dan dukungan
Selain modul ambulans, Prabowo memerintahkan TNI agar ditambah alat penanggulangan bencana. Khususnya saat kebakaran.
WAKIL Menteri Kehutanan Rohmat Marzuki memberikan semangat pada seluruh jajaran untuk terus memperkuat sinergi dan kolaborasi dalam mengelola kawasan hutan,
Pelibatan Mabes Polri diperlukan untuk menguji transparansi penanganan kasus yang selama ini bergulir di Polda Sulteng.
HUJAN deras mengguyur Kecamatan Tanantovea, Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah, Minggu (11/1). Curah hujan tinggi membuat empat desa tergenang.
CIFOR-ICRAF Indonesia bersama Kelompok Kerja Solutions for Integrated Land and Seascape Management in Indonesia (Pokja SOLUSI) Sulawesi Tengah menggelar konsultasi publik.
Filosofi siaga sebelum bencana harus menjadi budaya kerja sekaligus budaya hidup
ATLET asal Sulawesi Tengah, Brigpol Akyko Micheel Kapito, dipastikan memperkuat tim nasional Teqball Indonesia pada Sea Games Thailand 2025.
Wakil Gubernur Sulawesi Tengah, Reny A Lamadjido, mendorong para dokter umum di Sulteng melanjutkan pendidikan dokter spesialis melalui Program Beasiswa Berani Cerdas.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved