Senin 13 Maret 2023, 20:17 WIB

Tingkatkan Layanan, Bus Harapan Jaya Buka Lounge di Terminal Bungurasih

mediaindonesia.com | Nusantara
Tingkatkan Layanan, Bus Harapan Jaya Buka Lounge di Terminal Bungurasih

Ist
Peluncuran lounge baru bus Harapan Jaya di Terminal Bungurasih, Surabaya, Jawa Timur.

 

PERUSAHAAN Otobus (PO) Harapan Jaya, yang bernaung di bawah PT Harapan Jaya Prima, telah menghadirkan ruang santai (lounge) baru di Terminal Bungurasih Surabaya, Jawa Timur.

Diresmikan pada 4 Maret lalu, lounge dibuka untuk mempermudah para calon penumpang untuk melakukan pembelian tiket dan menyediakan ruang tunggu yang aman dan nyaman bagi para penumpang bus Harapan Jaya yang melayani antarkota antarprovinsi (AKAP).

Wakil Direktur PT Harapan Jaya Prima, Hartatik Cahyana, mengatakan, keberadaan lounge di Terminal Bungurasih Surabaya merupakan wujud totalitas PT Harapan Jaya Prima dalam memberikan pelayanan terbaik kepada para pengguna jasa layanan bus Harapan Jaya
 
"Hadir sebagai pelayanan  pertama yang mengusung tema Lounge sebagai tempat penjualan tiket dan ruang tunggu di terminal, kami berharap mampu memberikan customer experience bagi para penumpang, dan merupakan salah satu bentuk komitmen kami untuk terus meningkatkan layanan kepada para pengguna jasa bus Harapan Jaya," kata Hartatik dalam keterangannya, Senin (13/3).  


Baca juga: PMN Sumsel Gandeng Karang Taruna Promosikan Wisata Pulau Kemaro


Selain di Terminal Bungurasih, lounge serupa juga telah hadir di Terminal Arjosari Malang dan Terminal Pare Kediri, yang keduanya berada di Jatim.

Hadir dengan desain luxury, dilengkapi ruangan berpendingin (AC) dan mampu menampung lebih dari 25 orang, Lounge Bus Harapan Jaya ditujukan untuk menunjang kenyamanan bagi para penumpang saat menunggu armada datang.

Selain ruang tunggu yang nyaman dan aman, para penumpang juga bisa mendapatkan fasilitas makanan ringan dan minuman gratis.

PT Harapan Jaya Prima meruopakan perusahan yang bergerak di bidang transportasi umum dan berkantor pusat di Tulungagung, Jatim. Bus Harapan Jaya beroperesi dengan berbagai rute yakni Trenggalek, Tulungagung, Kediri, Surabaya, Blitar, Tulungagung, Cijabodetabek, Merak, Lampung, dan Palembang. Perusahaan juga menyediakan bus pariwisata

Memiliki lebih dari 3 ribu personel yang kompeten di bidangnnya dan 150 kantor perwakilan dan agen yang tersebar mulai dari Jatim, Jateng, Jabar, Cijabodetabek, Merak, Lampung, dan Palembang, bus Harapan Jaya juga didukung armada–armada yang terawat dengan baik. (RO/I-2)

 

Baca Juga

Dok. BBPOM Palangka Raya

Libatkan UMKM, BBPOM Palangka Raya Geliatkan Inovasi

👤Ghani Nurcahyadi 🕔Senin 27 Maret 2023, 17:59 WIB
PENGUATAN ekonomi kerakyatan melalui sektor Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) menjadi hal penting untuk mewujudkan bangsa yang mandiri...
Dok. OMG Jatim

OMG jatim Gelar Gebyar Kampoeng Ramadan di Surabaya

👤Mediaindonesia.com 🕔Senin 27 Maret 2023, 17:54 WIB
Melalui bidang keperempuanannya, OMG Jatim sukses menghelat Gebyar Kampoeng Ramadhan selama dua hari, Sabtu (25/3) dan Minggu (26/3) dengan...
ANTARA/IGGOY EL FITRA

Tingkatkan Literasi Melalui Pesantren Ramadan

👤Yose Hendra 🕔Senin 27 Maret 2023, 17:24 WIB
Pesantren Ramadan merupakan pengalihan belajar dari sekolah ke...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

Top Tags

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya