Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
BULOG Cirebon Jawa Barat diperkirakan mulai melakukan penyerapan beras dari petani pada minggu kedua Maret. Hal ini disebabkan panen belum menyeluruh.
Pimpinan Bulog Kantor Cabang Cirebon, Budi Sultika, menjelaskan saat ini memang sudah ada daerah di pantura Cirebon yang melakukan panen. "Tapi masih sedikit," tutur Budi, Senin (20/2).
Bulog Cirebon, jelasnya, diperkirakan akan mulai melakukan penyerapan beras dari petani pada minggu kedua Maret. Saat itu diperkirakan areal yang sudah panen sudah semakin luas.
Ditambahkan Budi, pihaknya masih memiliki stok beras. Namun untuk kesiapan Ramadhan dan lebaran, gudang mereka akan mendapatkan pasokan beras impor dari Thailand sebanyak 5 ribu ton. "Yang sudah masuk baru 120 ton," tutur Budi.
Saat ini, lanjut Budi, pihaknya juga terus menggelontorkaan beras melalui operasi pasar. "Baik ke penjual di pasar, distributor maupun kerja sama dengan pemerintah daerah kota dan kabupaten," tutur Budi.
Hingga hari ini sudah lebih 18 ribu ton beras yang digelontorkan Bulog Cirebon ke pasaran. "Jumlah itu terdistribusikan dari awal 2023," tutur Budi. (OL-15)
Hasil panen musim tanam (MT) lll Gabah Kering Giling (GKG) di Kabupaten Lamongan, pada musim ini mencapai 904,928 ton menjadikannya produksi tertingi di Jawa Timur.
Harga gabah kering panen (GKP) yang baru dipanen kini dijual di kisaran harga Rp 7.500 hingga Rp 7.700 per kilogram.
PT Pertamina Gas (Pertagas) menegaskan komitmennya dalam mendukung swasembada pangan nasional melalui program pertanian berkelanjutan Cita Sembada.
Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat produksi beras konsumsi pada Agustus 2025 mencapai 3,24 juta ton.
Pemerintah memperkirakan produksi beras nasional hingga Oktober 2025 mencapai 31,04 juta ton, lebih tinggi dibanding total produksi sepanjang 2024 sebesar 30,62 juta ton.
Saat panen juga dilakukan uji coba penggunaan alat combine harvester bantuan dari Kementrian Pertanian.
MENTERI Koordinator Bidang Pangan (Menko Pangan) Zulkifli Hasan mengatakan bahwa pemerintah menargetkan peningkatan stok cadangan beras pemerintah (CBP) hingga 2029 di angka 4 juta ton.
Aceh menjadi wilayah dengan prioritas tertinggi karena tingkat dampak bencana yang berat serta sejumlah daerah yang aksesnya sempat terputus.
MEMASUKI 2026 pemerintahan Kabinet Merah Putih terlihat sedang euforia merayakan pencapaian swasembada beras 2025.
Kerja sama dengan BRIN disebut akan menghadirkan teknologi pemeliharaan beras hasil karya dalam negeri.
Sebanyak 1,5 juta ton beras program Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) akan disalurkan untuk seluruh masyarakat Indonesia.
Di sisi distribusi, Bulog telah menyalurkan vantuan pangan sebesar 708 ribu ton sebagai perlindungan sosial bagi masyarakat rentan.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved