Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
PERFILMAN diyakini sebagai identitas dari budaya bangsa. Hal itu isampaikan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil saat menghadiri Hari Ulang Tahun ke-66 Persatuan Artis Film Indonesia (Parfi), di Gedung Sate, Bandung, Kamis (10/3).
"Dalam sebuah karya film banyak sekali proses budaya yang indah. Di dalamnya semua ekspresi budaya hadir," kata pria yang akrab disapa Kang Emil itu.
Komitmen Pemda Provinsi Jabar terhadap industri film akan selalu memudahkan segala urusan shooting, dan memperbanyak tempat-tempat menonton.
Pada kesempatan itu, Kang Emil juga menginformasikan mengenai sejarah film pertama di Indonesia.
"Film pertama di Indonesia itu diproduksi di Kota Bandung, namanya Lutung Kasarung. Film ini hadir pada 1926," ujarnya.
Mantan Wali Kota Bandung itu mendoakan Parfi agar menjadi organisasi insan perfilman yang maju, kompak menuju kejayaan film Indonesia.
"Semoga semua insan perfilman makin bersatu, maju, dan makin kompak, hingga mendapatkan kesuksesan luar biasa," harapnya.
Hadir di gedung yang sama, Ahmad Heryawan, mantan Gubernur Jabar dua periode. Ia mengaku hadir sebagai bentuk dukungan terhadap industri film nasional. (N-2)
SEPANJANG tahun 2025, Provinsi Jawa Barat (Jabar) menjadi provinsi tertinggi di Indonesia pada angka Pemutusan Hubungan Kerja (PHK), berdasarkan data Kementerian Ketenagakerjaan.
PEMERINTAH Provinsi (Pemprov) Jawa Barat (Jabar) membantah tidak memiliki dana untuk membayar gaji Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) paruh waktu pada Januari 2026.
BMKG memprakirakan potensi curah hujan dengan intensitas sedang- sangat lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang pada periode 23 - 29 Januari 2026 di Jawa Barat.
Pemerintah Provinsi Jawa Barat membatasi spesifikasi kendaraan AMDK yang melintas dengan lebar maksimal 2.100 mm, JBB maksimal 8 ton, dan MST 8 ton.
Di Kabupaten Karawang dampak banjir cukup luas, yakni melanda 12 kecamatan dan 23 desa, dengan total 3.932 kepala keluarga terdampak.
Dari 27 kota dan kabupaten di Jawa Barat, tujuh wilayah diprakirakan akan diguyur hujan lebat hingga hujan sangat lebat. Sedangkan, 18 wilayah hujan sedang dan hujan lebat
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved