Headline
Presiden Prabowo berupaya melindungi nasib pekerja.
Laporan itu merupakan indikasi lemahnya budaya ilmiah unggul pada kalangan dosen di perguruan tinggi Indonesia.
PANDEMI covid -19 di Provinsi Kalimantan Selatan tak kunjung menurun. Sepanjang Februari 2021 terjadi penambahan kasus baru covid -19 sebanyak 761.
Berdasarkan data Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kalsel, saat ini jumlah kasus positif virus korona di wilayah tersebut mencapai 18.837 kasus dengan jumlah kasus sembuh 16.554 kasus.
"Kemarin ada penambahan 117 kasus dan 50 orang sembuh. Sementara tiga orang meninggal dunia," kata Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kalsel Muslim, Senin (8/2).
Sepanjang Februari ini terjadi penambahan kasus baru sebanyak 761. Tercatat pula ada 1.615 orang penderita aktif dan masih menjalani perawatan di berbagai rumah sakit dan lokasi karantina. Selain itu ada 387 orang dinyatakan suspect.
Baca juga: Satgas Covid-19 Kota Medan Gencarkan Razia Prokes
Terus bertambahnya penderita covid-19 membuat persentase kesembuhan semakin menurun. Tercatat persentase kesembuhan penderita covid-19 di Kalsel menurun menjadi 87,88% dan persentase kematian 3,55% atau 668 orang.
Muslim menambahkan, saat ini Provinsi Kalsel masih menerapkan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di 13 kabupaten/kota. Pada bagian lain Kalsel juga sudah mendapatkan kiriman 54 ribu vaksin covid -19 dari pemerintah pusat.
"Kalsel sudah mendapatkan kiriman vaksin Sinovac sesuai kuota yang diberikan pemerintah pusat yaitu 54 ribu dosis. Saat ini pelaksanaan vaksinasi mulai berjalan," ujar Muslim.
Gubernur Kalsel Sahbirin Noor beserta Forkopimda provinsi dan kabupaten/kota mulai menjalani vaksinasi tahap dua.(OL-5)
Pada pekan pertama Desember 2024, otoritas Jepang mencatat jumlah kasus influenza baru meningkat menjadi 44.673, meningkat sekitar 20.000 dibandingkan sepekan sebelumnya.
Pemerintah Jepang mewajibkan warganya memakai masker imbas melonjaknya kasus influenza dan Covid-19.
Kadinkes Kota Depok Mary Liziawati mengatakan beberapa hari ini kasus covid-19 di Kota Depok terus mengalami lonjakan.
Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Kurniasih Mufidayati memandang belum saatnya menerapkan kebijakan Covid-19 berbayar.
Kampanyekan kembali pemakaian masker dan vaksin booster Covid-19 merupakan salah satu upaya pencegahan yang harus dilakukan masyarakat Indonesia.
Derajat kekebalan masyarakat yang mendapatkan vaksinasi ataupun yang pernah terkena covid-19 sebelumnya dan mendapatkan vaksinasi sudah mulai menurun.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved