Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
PT Hutama Karya (Persero) selaku pengelola Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) mencatat 80.978 kendaraan telah melintas di ruas tol tersebut pada libur perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) per (24/12).
Direktur Operasi I Hutama Karya Suroto mengatakan lalu lintas harian rata-rata (LHR) kendaraan yang melintas di JTTS mengalami peningkatan hingga 40 % dibanding kondisi normal.
"Jumlah LHR di momen Nataru ini mengalami kenaikan 22.987 kendaraan dari 57.991 kendaraan LHR normal sebelum nataru, menjadi 80.978 kendaraan," ungkap Suroto dalam keterangan resminya, Kamis (24/12).
Angka kendaraan tersebut merupakan akumulasi jumlahvendaraan yang masuk melalui Gerbang Tol (GT) Bakauheni Selatan di Ruas Bakauheni-Terbanggi Besar, GT Terbanggi Besar di Ruas Terbanggi Besar – Pematang Panggang-Kayu Agung, GT Palembang di Ruas Palembang-Indralaya, dan GT Pekanbaru di Ruas Pekanbaru-Dumai, dan GT Blang Bintang di Ruas Sigli-Banda Aceh.
Suroto mengungkapkan, ruas tol di JTTS yang menyumbang LHR tertinggi yakni Ruas Tol Bakter dengan jumlah LHR sebanyak 39.174 kendaraan.
Baca juga: Honda Diskon Hingga 90% Harga Suku Cadang Mobil Lawas
“Kami melihat puncak kendaraan yang melintas adalah hari ini pukul 12.00 WIB tadi mengingat ini merupakan hari libur pertama di momen Nataru,” imbuhnya.
Hutama Karya, kata Suroto, juga mengoperasikan secara fungsional Jalan Tol Medan-Binjai Seksi 1 (Tanjung Mulia-Marelan-Helvetia) Segmen Tanjung Mulia - Marelan sepanjang 4,2 KM pada hari Rabu (23/12) kemarin mulai Pukul 15.00 WIB.
Serta membuka Ruas Sigli - Banda Aceh Seksi 3 (Jantho-Indrapuri) sepanjang 16 KM pada pagi tadi (24/12) dengan masa operasional 12 jam dari Pukul 06.00 WIB hingga 18.00 WIB plus tidak dikenakan tarif untuk sementara.
“Setelah dilakukan Uji Laik Fungsi (ULF) pada masing-masing ruas tersebut akhirnya diputuskan untuk membuka jalur tersebut selama momen libur Nataru sesuai arahan dari Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT)," jelas Suroto. (OL-4)
Selama periode Libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2026, Telkomsel Regional Jawa Barat (Jabar) sukses mengawal lonjakan lalu lintas data konektivitas yang signifikan.
Kesiapan fisik dan mental adalah fondasi utama agar perjalanan mudik berlangsung aman.
Hadir dengan berbagai promo menarik, Hotel Kimaya Sudirman Yogyakarta by Harris menyuguhkan promo kamar, promo food & beverages, serta beragam paket lainnya.
Sebanyak 4.993 personel disiagakan selama periode siaga Natal dan Tahun Baru.
Jelang libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, bank bjb memastikan layanan tetap berjalan dengan menyiapkan uang tunai Rp8,3 triliun serta operasional terbatas dan weekend banking.
"(Jalan) non-tol agak berkurang pengawasan. Sejak jalan tol terhubung, non-tol tuh agak terabaikan,"
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved