Headline
Pemerintah tegaskan KPK pakai aturan sendiri.
ISTRI Gubernur Riau Misnarni Syamsuar terkonfirmasi positif covid-19 bersama sejumlah istri pejabat Riau lainnya yang disebut sebagai klaster Dharma Wanita.
Sedikitnya sebanyak 16 orang terkonfirmasi positif covid-19 dalam klaster Dharma Wanita tersebut sedang menjalani isolasi mandiri di rumah sakit dan fasilitas kesehatan lainnya.
"Ibu (Misnarni) sudah terkonfirmasi positif. Tidak bergejala dan sedang menjalani observasi atau isolasi selama 14 hari," kata juru bicara satgas penanganan Covid-19 Riau Indra Yovi di Pekanbaru, Senin (30/11).
Baca juga: Kasus Covid-19 di Klaten Belum Turun
Ia menjelaskan, selain istri gubernur, protokol dan ajudan juga terkonfirmasi positif covid-19.
Saat ini, satu orang ajudan sedang menjalani isolasi perawatan di rumah sakit dan satu orang lagi di fasilitas kesehatan yang disediakan pemerintah provinsi (Pemprov) Riau.
"Kalau Bapak (Gubernur Syamsuar) secara pengamanan selalu dilakukan swab. Setiap berkegiatan dan acara juga dilakukan swab," imbuh Yovi.
Yovi juga mengingatkan pentingnya melaksanakan protokol kesehatan. Apalagi menggelar acara yang menimbulkan kerumunan sehingga berpotensi untuk penularan covid-19.
"Tidak henti-hentinya saya mengigatkan protokol kesehatan ini. Kalau ada sebisa mungkin secara daring dulu. Kalau tidak bisa, laksanakan protokol kesehatan. Terlebih sebentar lagi akhir tahun akan banyak acara pernikahan. Saya minta satgas di setiap daerah turun untuk mengawasi protokol kesehatannya," papar Yovi.
Kepala Dinas Kesehatan Riau Mimi Yuliani Nazir mengatakan terdapat sebanyak 16 orang yang terkonfirmasi dan disebut sebagai klaster Dharma Wanita. Belasan orang itu terdiri dari sejumlah istri pejabat Riau, protokoler dan ajudan, serta termasuk Kepala Biro Administrasi Pimpinan (Adpim) Pemprov Riau Alzuhra Alinoni yang merupakan istri Ketua Harian Lembaga Adat Melayu (LAM) Riau Syahril Abu Bakar.
"Kurang lebih 16 orang klaster Dharma Wanita. Bagi yang terkonfirmasi menjalani isolasi mandiri atau di rumah sakit," jelas Mimi.
Sementara Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Riau Ikhwan Ridwan mengatakan sejauh ini terdapat sekitar 400 aparatur sipil negara (ASN), honorer, dan tenaga harian lepas (THL) Pemprov Riau yang positif covid-19. Sebanyak 30 di antara mereka dirawat dan sebanyak 8 orang meninggal
dunia.
"Sampai saat ini, kami masih menerapkan WFH (Work From Home). Hanya 25% yang masuk kerja dengan sistem bergantian. Semua pelaksanaan protokol kesehatan harus diawasi langsung oleh masing-masing Kepala OPD (Organisasi Perangkat Daerah)," pungkasnya.
Sejauh ini, total kasus terkonfirmasi positif covid-19 di Riau hampir mencapai 20 ribu kasus. Sebanyak 17.429 berhasil sembuh, 451 meninggal dunia, dan sekitar 2 ribu pasien masih menjalani perawatan isolasi. (OL-1)
Vaksin penguat atau booster Covid-19 masih diperlukan karena virus dapat bertahan selama 50-100 tahun dalam tubuh hewan.
ORGANISASI Kesehatan Dunia (WHO) baru-baru ini mencatatkan jumlah kasus covid-19 secara global mengalami peningkatan 52% dari periode 20 November hingga 17 Desember 2023.
PJ Bupati Majalengka Dedi Supandi meminta masyarakat untuk mewaspadai penyebaran Covid-19. Pengetatan protokol kesehatan (prokes) menjadi keharusan.
PEMERINTAH Palu, Sulawesi Tengah, mengimbau warga tetap waspada dan selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan menyusul dua kasus positif covid-19 ditemukan di kota itu.
ORGANISASI Kesehatan Dunia (WHO) mengklasifikasikan jenis virus covid-19 varian JN.1 sebagai VOI atau 'varian yang menarik'.
DINAS Kesehatan (Dinkes) Batam mengonfirmasi bahwa telah terdapat 9 kasus baru terpapar Covid-19 di kota tersebut,
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved