Headline
. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.
. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.
Penurunan permukaan tanah di Jakarta terus menjadi ancaman serius.
RATUSAN mahasiswa, pelajar dan organisasi masyarakat ikut serta dalam aksi penanaman pohon di kawasan Taman Hutan Hujan Tropis Indonesia yang berada di areal perkantoran Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan.
Taman Hutan Hujan Tropis Indonesia yang diresmikan Presiden RI Joko Widodo ini di dalamnya berisi spesies endemik flora dari seluruh daerah di Indonesia. Bahkan presiden memiliki pohon jenis Mersawa yang tumbuh subur di kawasan hutan perkantoran Pemprov Kalsel.
Aksi penanaman pohon beragam jenis ini merupakan bagian Gerakan Revolusi Hijau yang digalakkan Pemprov Kalsel guna mengubah perilaku masyarakat untuk lebih peduli lingkungan hidup melalui kegiatan menanam.
"Tanam, tanam dan tanam untuk masa depan dan generasi mendatang" menjadi semboyan yang selalu disuarakan Gubernur Kalsel Sahbirin Noor. Gerakan Revolusi Hijau menjadi komitmen utama Sahbirin sejak menjadi gubernur pada 2015 dalam upaya perbaikan kualitas lingkungan hidup di Kalsel.
Berdasarkan data Dinas Kehutanan Provinsi Kalsel, Revolusi Hijau telah berhasil memperbaiki Indeks Kualitas Lingkungan Hidup (IKLH) dalam lima tahun terakhir dari posisi 29 pada 2015 saat ini naik menjadi posisi 19 dari 34 provinsi di Indonesia.
Gerakan penanaman pohon besar-besaran yang disebut Revolusi Hijau menjadi salah satu capaian utama keberhasilan pembangunan bidang kehutanan di Kalsel. Bahkan pemerintah pusat (Kementerian LHK) telah menjadikan program penghijauan ini sebagai percontohan (pilot project) program pelestarian lingkungan secara nasional dan ditonjolkan di dunia internasional.
Kepala Dinas Kehutanan Kalsel, Hanif Faisol Nurofiq, mengungkapkan konsep dari gerakan revolusi hijau adalah bagaimana menciptakan hutan dan potensi di dalamnya dapat mensejahterakan masyarakat dengan mengedepankan pelestarian lingkungan.
"Gerakan ini juga berkaitan dengan mengubah prilaku masyarakat agar lebih peduli terhadap lingkungan hidup," ucap Hanif.
Baca juga: Kampung Tangguh di Kalsel Miliki Tempat Karantina
BP Daerah Aliran Sungai (DAS) Kalsel mencatat luas lahan kritis pada 2016 seluas 640.708 hektare telah berhasil dikurangi menjadi 511.594 hektare pada 2018 melalui gerakan revolusi hijau (rehabilitasi DAS-hutan dan lahan). Meski demikian, kondisi laju kerusakan hutan juga perlu menjadi perhatian karena masih ada kawasan hutan di Kalsel yang masuk kategori sangat kritis seluas 132.468 hektare dan kategori kritis seluas 379.126 hektare.
Selama ini program rehabilitasi hutan dan lahan di Kalsel kurang maksimal, dimana pada periode 2012-2015 capaian kegiatan rehabilitasi hutan dan lahan hanya 8.700 hektare. Sejak Gerakan Revolusi Hijau digalakkan terjadi penambahan luas tanam dan pengurangan luas lahan kritis yang cukup signifikan.
Sepanjang periode 2016-2020 Pemprov Kalsel telah berhasil melakukan penanaman lebih dari 86 ribu hektare. Penanaman yang melibatkan semua elemen masyarakat, swasta, pemerintah, TNI-Polri berhasil menanam di areal seluas 5.559 hektare pada 2016, kemudian 16.188 hektare pada 2017.
Pada 2018 program revolusi hijau berhasil mencapai luas tanam 29.591 hektare dan 29.007 hektare pada 2019. Sedangkan hingga Juni 2020 kegiatan tanam sudah seluas 7.697 hektare. Kegiatan penanaman pohon ini dilakukan di 13 kabupaten/kota khususnya pada 183 DAS yang tersebar di wilayah Kalsel.
Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor, mengatakan yang tak kalah penting dari program revolusi hijau adalah pemberdayaan dan peningkatan ekonomi masyarakat sekitar hutan. Tujuan lain dari pemulihan kerusakan kawasan hutan dan lahan ini sebagai bagian upaya menjadikan Kalsel sebagai salah satu paru-paru dunia. Sejalan dengan itupula Pemprov Kalsel juga berupaya menerapkan pembangunan berbasis kehutanan yang disebut Forest City.(OL-5)
KELANGKAAN dan melambungnya harga gas elpiji 3 kg (gas melon) di sejumlah daerah di Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) kembali terjadi dalam beberapa waktu terakhir.
Dalam arahannya Muhidin berharap pasangan Lisa-Wartono mampu mengemban amanah dan menjalankan tugas dengan baik, kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Kota Banjarbaru.
SEKOLAH Rakyat di Provinsi Kalimantan Selatan segera beroperasi. Sebanyak 225 calon siswa berhasil lolos seleksi sekolah rakyat untuk jenjang SMP dan SMA
Data Kementerian UMKM mencatat hingga pertengahan Juni 2025 total penyaluran KUR di wilayah Kalimantan sebesar Rp7,64 trilliun.
Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan terus mendorong masuknya investasi hijau (green investment) sebagai pengganti investasi sektor pertambangan.
Dalam sepekan Operasi Kepolisian Sikat 1 Intan 2025 yang dilaksakana oleh Polda Kalse, sebanyak 135 orang preman berhasil ditangkap.
Indonesia memiliki berbagai jenis hutan. Ini jenis hutan yang ada di Tanah Air.
Rozikin mengatakan respons dari Gema PS ini karena pihaknya telah merasakan langsung dampak dari kebijakan pemerintah yang dinilainya berpihak kepada rakyat.
KEBAKARAN hutan dan lahan (karhutla) saat ini sudah mulai menyebar disejumlah lokasi di pinggiran kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah.
KLHK memastikan bahwa pemegang izin konsesi dilibatkan dalam pencegahan dan penanganan kebakaran hutan dan lahan.
Sebagai bagian dari perayaan ulang tahun ke-5, Hustle butik studio kebugaran berbasis olahraga terkemuka di Jakarta dengan bangga memperkenalkan dua kampanye unggulan.
INDONESIA menyatakan kesiapannya untuk mencegah kebakaran hutan dan lahan saat musim kemarau 2023. Ini strategi pemerintah.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved