Headline

Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.

Tidak Ada Penambahan Kasus Covid-19 di Babel

Rendy Ferdiansyah
29/5/2020 06:43
Tidak Ada Penambahan Kasus Covid-19 di Babel
Petugas medis berjalan keluar ruang isolasi RSUD Ir. Soekarno, Pangkalpinang, Kepulauan Bangka Belitung.(ANTARA/Anindira Kintara)

GUGUS Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) menyebutkan tidak ada penambahan data pasien positif covid-19 yang tetap 42 pasien.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 di Provinsi Babel Andi Budi Prayitno mengatakan, 42 pasien positif tersebut tersebar di Pangkalpinang 7 orang, Bangka 5 orang, Bangka Barat 15 orang, Bangka Tengah 2 orang, Bangka Selatan 2 orang, Belitung 10 orang, dan Belitung Timur 1 orang.

"Dari jumlah tersebut, pasien dalam perawatan masih 14 orang, 27 dinyatakan sembuh, dan 1 meninggal dunia," kata Andi, Jumat (29/5).

Baca juga: Raperda Pelanggaran Protokol Kesehatan Babel Disiapkan

Ia menyebutkan, jumlah sampel yang sudah di periksa berjumlah 783, dengan hasil positif 42 dan negatif 247, sementara sampel yang sedang dalam proses pemeriksaan berjumlah 494.

Sedangkan lanjutnya, total Orang Tanpa Gejala (OTG) sebanyak 1.653, dalam proses pemantauan 534, Orang Dalam Pemantauan (ODP) 997 yang dalam proses pemantauan 13, Pasien dalam Pengawasan (PDP) 92 yang dalam proses pengawasan 11.

"Di Wisma Karantina Covid-19 di BKPSDMD Babel saat ini tercatat jumlah penghuni sebanyak 27 orang, dengan rincian OTG 7, ODP 14, PDP 0, terkonfirmasi positif covid-19 ada 5 orang dan sembuh 20,"ujarnya.

"Klinik Kesehatan Dinas Kesehatan Provinsi Babel sampai hari ini sudah melakukan sebanyak 679 rapid test," ungkap dia.

Sementara, ungkap dia. untuk tes swab, Klinik Kesehatan Provinsi Babel telah mengambil 66 spesimen.

"Total akumulasi 693 spesimen, dan tes swab  yang sudah terbaca sebanyak 178 spesimen," ucap dia. (OL-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya