Minggu 17 Mei 2020, 13:15 WIB

BNI Ternate Salurkan Bansos Covid-19 Hingga ke Halmahera

Hijrah Ibrahim | Nusantara
BNI Ternate Salurkan Bansos Covid-19 Hingga ke Halmahera

Mi/Hijrah Ibrahim
Pemberian bansos oleh BNI Ternate

 

ANJURAN pemerintah agar warga di rumah saja untuk menekan angka penyebaran covid-19 berdampak pada masyarakat, terutama pada banyaknya karyawan yang dirumahkan hingga di-PHK.

Karenanya, pemerintah dengan segera mengambil langkah penyaluran bantuan sosial (bansos) termasuk melalui bank-bank yang tergabung dalam Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) yang ditunjuk Kementerian Sosial Republik Indonesia.

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk adalah salah satu bank yang ditunjuk untuk mendistribusikan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) Penyaluran Program Sembako Covid-19 2020.

Baca juga: Belasan Ribu Paket Sembako Dibagikan Legislator di Tegal

Di Maluku Utara, BNI Cabang Ternate mendistribusikan Kartu Keluarga Sejahtera Penyaluran Program Sembako Covid-19 2020 di Kabupaten Halmahera Barat, pada Sabtu (16/5)

Penyelia Penjualan BNI Cabang Ternate Nurhayat mengatakan Pendistribusian Kartu Keluarga Sehat (KKS) dilakukan di 148 Desa di 8 Kecamatan di Kabupaten Halmahera Barat yaitu Jailolo, Jailolo Selatan, Sahu, Sahu Timur, Ibu, Ibu Selatan, Tabaru, dan Loloda.

"Pendistribusian dilakukan terhadap sebanyak 2.953 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang dilakukan menggunakan transportasi laut dan darat dengan diikuti sekitar 30 Pegawai BNI Ternate dan juga Pemimpin BNI Cabang Ternate Jonathan Lapian, Pemimpin Bidang Pemasaran Zulkifli Salampessy, Pemimpin Bidang Pelayanan Nasabah Maria A Manu, serta pendamping dari masing-masing kecamatan dan tenaga pengamanan dari kepolisian," Ungkap Nurhayat kepada Media Indonesia, Minggu (17/5).

Sementara itu, Pemimpin BNI Cabang Ternate Jonathan Lapian yang juga ikut melakukan pendistribusian mengatakan, sesuai arahan Presiden Jokowi bahwa penyaluran bansos harus dilaksanakan sebelum Hari Raya Idul Fitri 1441 H, BNI segera melakukan pendistribusian, meskipun berada dalam tekanan wabah Covid-19.

"Sesuai arahan Presiden Jokowi bahwa penyaluran bansos dilaksanakan sebelum Hari Raya Idul Fitri 1441 H, kami segera melakukan pendistribusian,  meskipun berada dalam tekanan wabah Covid-19, kami tetap menerapkan protokol kesehatan dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19," ujar Jonathan

Jonathan menambahkan, BNI juga siap menjadi digital banking partner untuk program yang terkait dengan subsidi ataupun bantuan sosial dari pemerintah, termasuk bansos KKS Program Penyaluran Sembako Covid-19 2020.

BNI juga yang memperkenalkan kemudahan menggunakan teknologi perbankan untuk menajamkan penyaluran bansos agar bisa dilakukan secara nontunai (cashless) dan memenuhi prinsip 6T seperti yang diharapkan pemerintah, yaitu tepat sasaran, tepat kualitas, tepat jumlah, tepat harga, tepat waktu, dan tepat administrasi.

Selain Pimpinan Bank BNI, Pemimpin Bidang Pemasaran BNI Ternate, Zulkifli Salampessy juga menyampaikan terima kasih kepada Pendamping Kecamatan, keamanan dari kepolisian serta karyawan, karyawati Bank BNI yang sama-sama ikut mendapingi guna mempercepat proses pendistribusian dimaksud.

"Semoga apa yang kita lakukan ini selain karena menjalankan tugas dan tanggung jawab juga bernilai ibadah di Bulan Suci Ramadan ini," harap Zulkifli. (OL-1)

Baca Juga

ANTARA/BAYU PRATAMA S

Setiap Hari di Palangka Raya Terjadi Karhutla

👤Surya Sriyanti 🕔Senin 29 Mei 2023, 08:02 WIB
Jumlah titik panas (hotspot) yang tercatat BRIN mencapai 616 titik dan tersebar di 13 kabupaten/kota di Kalteng sejak awal tahun...
Medcom

Danlanal Maumere Tahan Tiga Anggota TNI AL yang Lakukan Penyiksaan

👤Gabriel Langga 🕔Senin 29 Mei 2023, 07:35 WIB
Tiga anggota TNI yang melakukan penyiksaan terhadap Andreas William ditahan dan terancam...
Dok. Pribadi

Ziarah Qubro di Masjid Agung Banten, Ganjar Disambut Ribuan Kiai Sepuh hingga Santri

👤Yakub Pryatama Wijayaatmaja 🕔Minggu 28 Mei 2023, 22:59 WIB
Dalam kesempatan tersebut, Ganjar hendak melakukan ziarah qubro di makam sultan dari Kesultanan Keraton Surosowan Banten, Sultan Maulana...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya