Headline

Reformasi di sisi penerimaan negara tetap dilakukan

Fokus

Operasi yang tertunda karena kendala biaya membuat kerusakan katup jantung Windy semakin parah

Bupati Sorong jelaskan Langkah Penanganan Pandemi Covid-19

Martinus Solo
06/5/2020 08:15
Bupati Sorong jelaskan Langkah Penanganan Pandemi Covid-19
Bupati Sorong Johny Kamuru memberikan penjelasan mengenai langkah penanganan covid-19.(MI/Martinus Solo)

BUPATI Sorong Johny Kamuru menjelaskan langkah-langkah yang diambil pemerintahannya untuk menangani pandemi covid-19 di kabupaten tersebut.

Hal itu disampaikan dalam rapat koordinasi melalui konferensi video yang dilaksanakan di Pendopo kediaman Bupati Sorong, Rabu (6/5).

Bupati Sorong mengatakan dalam melakukan menghadapi covid-19, pihaknya telah membagikan masker, hand sanitizer, dan sembako.

Baca juga: Cegah Covid-19, Pj Sekda Pematangsiantar Turun ke Jalan

Selain itu, juga ia bersama jajaran telah melakukan realokasi anggaran yang difokuskan untuk menangani covid-19.

"Kami sudah lakukan realokasi anggaran dan sekarang saya sudah sampaikan bahwa kita fokus semua kepada penangan covid-19," kata Bupati Sorong.

Hadir dalam rapat koordinasi tersebut, wakil Bupati sorong, plt sekda Kabupaten Sorong beserta para pimpinan OPD. (OL-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya