Headline
Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.
Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.
BADAN Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menggelontorkan bantuan Rp4,1 miliar untuk Cilacap, Jawa Tengah (Jateng). Bantuan itu dipakai guna membangun hunian tetap untuk keluarga yang terkena musibah longsor dan likuefaksi tahun lalu.
Kepala Pelaksana Harian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Cilacap, Tri Komara Sidhy mengatakan tanah longsor dan likuefaksi yang terjadi di Kecamatan Majenang telah merusak 60 rumah milik penduduk.
"Dari jumlah tersebut, 35 unit rumah di Desa Padangjaya, sedangkan 25 rumah lainnya di Desa Cibenying," jelas Tri Komara pada Kamis (14/11/2019).
Ia mengatakan pembangunan rumah korban bencana longsor dan likuefaksi dilaksanakan secara multiyears atau mulai 2019 hingga 2020 mendatang.
"Alokasi anggaran untuk satu rumah mencapai Rp40 juta dengan bentuk rumah tipe 36. Anggaran itu tak hanya dipakai untuk membangun rumah saja, melainkan juga digunakan membangun berbagai sarana dan prasarana lainnya. Seperti pembangunan talud dan pipanisasi air bersih," kata dia.
Menurutnya, dengan proses pembangunan hunian tetap itu, nanti warga yang kini masih menempati hunian sementara bisa pindah nantinya.
"Tanah yang dipakai untuk pembangunan rumah permanen telah dibeli oleh Pemkab Cilacap dari warga. Kalau saat ini, hunian sementara yang ditempati merupakan tanah kas desa," ujar Tri Komara.
baca juga: Gubernur Jambi Dukung Lima Program Prioritas Jokowi
Saat ini, lanjut Tri Komara, pihaknya juga telah melakukan koordinasi dengan unit pelaksana teknis (UPT) BPBD di Majenang dan Kroya untuk menmpersiapkan menghadapi datangnya musim penghujan.
"Kami juga meminta kepada warga agar mulai meningkatkan kewaspadaan ketika musim hujan datang," tambahnya. (OL-3)
Dua orang pekerja bangunan tertimbun longsor saat sedang menggali fondasi rumah di kawasan Padasuka, Cimahi Tengah, Kota Cimahi, Jawa Barat, Jumat (18/7) malam.
Dinas PUPR Depok bersama warga telah melakukan upaya penanganan darurat sementara di beberapa titik.
Antisipasi lainnya yang dapat dilakukan yakni dengan membuat bronjong dan turap mandiri,
Bencana dipicu hujan deras yang terjadi dalam waktu cukup lama.
Tanah longsor di Sukamaju Baru dan Harjamukti timbul karena air hujan yang meresap ke dalam tanah sehingga memicu pergerakan tanah.
KEMENTERIAN Lingkungan Hidup/Badan Pengendalian Lingkungan Hidup (KLH/BPLH) akan mengusut terkait penyimpangan tata ruang Jawa Barat.
SEJUMLAH pasal yang mengatur berbagai aspek terkait tembakau pada PP Nomor 28 Tahun 2024 menuai kritik. Aturan ini dinilai berdampak negatif terhadap industri dan petani dalam negeri,
(BMKG) bersama Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengintensifkan pelaksanaan Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) di wilayah Jabodetabek selama 24 jam sejak 7 Juli 2025
BADAN Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melakukan operasi modifikasi cuaca (OMC) pada 7-11 Juli 2025 untuk percepatan penanganan darurat banjir di area Jakarta Raya.
Pemprov Riau mendapatkan bantuan berupa satu unit helikopter water bombing untuk membantu pemadaman Kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di Riau.
BNPB menyebut wilayah Indonesia masih akan dipengaruhi oleh dinamika atmosfer. Kondisi itu membuat ancaman bencana hidrometeorologi juga masih akan mengintai.
BNPB mencatat 18 kejadian bencana di berbagai wilayah Indonesia dalam kurun waktu 24 jam sejak Selasa (24/6) pukul 07.00 WIB hingga Rabu (25/6) pukul 07.00 WIB.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved