Headline
Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.
Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.
MENYIKAPI tingginya animo masyarakat akan kebutuhan BBM di Mentawai, Pertamina Marketing Operation Region (MOR) I menambah penyaluran BBM ke wilayah itu. Sebelumnya, penyaluran dilaksanakan dua hingga tiga kali dalam sebulan, sebanyak lebih dari 50.000 liter.
Sejak 2018, masyarakat di wilayah Mentawai telah menikmati hadirnya BBM Satu Harga. Empat lembaga penyalur BBM Satu Harga beroperasi di Sipora Utara (PT Ekindo Putra Andalas), Sipora Selatan (PT Rimata Saibi Jaya), Siberut Utara (PT Ekindo Putra Andalas) dan Siberut Selatan (PT Energi Saibi Jaya).
Branch Marketing Manager Sumbar Riau, Aribawa, mengutarakan penambahan mencapai lebih dari dua kali lipat. "Kami menambah penyaluran kepada empat SPBU BBM Satu Harga. Masing-masing sebanyak 100.000 liter premium dan 32.000 liter biosolar per bulan," ujar Aribawa, Selasa (23/4).
Pengiriman BBM ke Mentawai menggunakan kapal self propeller oil barge Sumber Jaya 07. Dengan penambahan ini, total penyaluran ke SPBU Satu Harga di Mentawai sekarang mencapai 400.000 liter premium dan 128.000 liter biosolar per bulan.
Penambahan BBM ini direspons positif oleh warga. Andi, warga Desa Gosainan mengatakan ia selalu beli BBM di SPBU Satu Harga dengan harga standar. "Dulu harga premium bisa sembilan sampai sepuluh ribu rupiah. Sekarang sudah sama, Rp6.450," ucap Andi.
Dalam waktu dekat, lanjut Aribawa, Pertamina akan meningkatkan pelayanan dengan menambah SPBU di Sipora Utara. "Kami berharap dengan nanti bertambahnya satu SPBU di Sipora Utara, akses energi masyarakat makin mudah," pungkas Aribawa. (A-2)
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria, mengatakan, pihaknya tengah menyelidiki kelangkaan minyak goreng di pasaran.
Kini masyarakat menemui masalah lain yakni langkanya stok minyak goreng dengan harga normal tersebut.
Pemerintah sampai saat in belum menetapkan harga vaksin covid-19, sehingga harga vaksin yang saat beredar di public tidak dapat dijadikan rujukan.
Dengan harga yang lebih rendah, aksesibilitas masyarakat untuk melakukan tes covid-19 akan meningkat dan membantu penanggulangan covid-19.
BBM di Rote tak lagi langka, pun harganya sudah sama dengan di wilayah lain yakni Premium Rp6.450 per liter dan Solar Rp5.150 per liter berkat dibangunnya SPBU Kompak di Desa Edalode
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved