Headline
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Kumpulan Berita DPR RI
PRESIDEN Joko Widodo berharap kebersihan dan keramahan Pasar Badung di Kota Denpasar, Bali, tetap terjaga.
Saat peresmian revitalisasi Pasar Badung, Jumat (22/3), Presiden mengungkapkan jika Pasar Badung bukan hanya bersih pasarnya, tetapi pedagangnya juga bersih-bersih. Orangnya ramah-ramah dan murah senyum. "Ini adalah salah satu pasar heritage terbaik di Indonesia," ujarnya.
Dalam keterangan di laman denpasarkota.go.id, disebutkan Pasar Badung sebagai pasar rakyat di Kota Denpasar yang beroperasi 24 jam dan sebagai jantung ekonomi masyarakat. Pasar ini juga menjadi lintasan pasukan ekspedisi Belanda pada peristiwa Puputan Badung pada 20 September 1906.
Aktivitas ekonomi yang tinggi sejalan dengan citra Denpasar sebagai kota budaya yang ramai dikunjungi wisatawan, di mana Pasar Badung sebagai program heritage city tour. Revitalisasi pasar berlangsung sejak 2017.
Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi juga menandatangani prasasti peresmian revitalisasi pasar yang disaksikan antara lain oleh Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita.
Baca juga: Pengamat Nilai Revitalisasi Pasar Mutlak Diperlukan
Saat berpidato, Jokowi mengaku error saat menyebut pasar yang diresmikannya berada di Kabupaten Badung.
"Ini Kota Denpasar. Pasarnya namanya Pasar Badung. Saya kadang-kadang agak error. Saya ini tiap saat berganti provinsi, kabupaten, kota. Tadi pagi saya di Jakarta, siangnya ke Lombok, Nusa Tenggara Barat, sorenya ke Kota Denpasar. Sampai di Denpasar, saya di-uyel-uyel. Ada yang pegang tangan dan leher. Jadinya saya agak agak error," ujarnya yang disambut tawa pengunjung. (A-1)
Jadi sumbangannya dalam bentuk makanan instan, kemudian pakaian, obat-obatan, dan kebutuhan lainnya yang sudah kami identifikasi yang dibutuhkan oleh saudara-saudara kita.
Impor pakaian bekas ini selalu terjadi di mana pun. Pelaku juga sudah punya jaringan dan bekerja secara profesional.
KEMENTERIAN Perdagangan (Kemendag) memusnahkan sebanyak 16.591 balpres pakaian bekas impor ilegal dari 19.931 temuan balpres pakaian bekas impor ilegal.
Pemerintah secara serius menargetkan penurunan signifikan pada biaya logistik nasional dalam rangka meningkatkan daya saing industri dan nilai tambah perekonomian.
TEMUAN pestisida etilen oksida pada produk mi instan merek Indomie Rasa Soto Banjar Limau Kulit yang beredar di Taiwan tengah ramai. Kementerian Perdagangan (Kemendag) buka suara
Langkah ini diambil untuk menanggapi temuan dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (FDA) Amerika Serikat.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved