Headline
. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.
. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.
Penurunan permukaan tanah di Jakarta terus menjadi ancaman serius.
PEMERINTAH Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, menyelenggarakan apel pengamanan dan simulasi pemilihan kepala desa (pilkades) serentak gelombang II di Alun-alun Klaten, Rabu (13/2).
Pilkades serentak gelombang II yang akan digelar 13 Maret medatang, dilaksanakan di 270 desa pada 26 kecamatan. Adapun pilkades serentak gelombang I dilaksanakan pada 2017 di 48 desa.
Apel pengamanan pilkades serentak gelombang II tahun ini, diikuti 1.200 personel dari unsur TNI, Polri, Satlinmas, Satpol PP, dan Dinas Perhubungan. Bertindak sebagai pemimpin apel, Bupati Sri Mulyani.
Turut hadir pada apel pengamanan dan simulasi pilkada tersebut, antara lain Ketua DPRD Agus Riyanto, Sekretaris Daerah Jaka Sawaldi, jajaran Forkompinda, dan pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) Pemkab Klaten.
Bupati Sri Mulyani dalam sambutannya mengingatkan agar masyarakat Klaten tidak terprovokasi berita-berita bohong maupun kejadian-kejadian yang ingin memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa.
Baca juga: Polres Klaten Siap Amankan Pilkades dan Pilpres 2019
Untuk pelaksanaan pilkades serentak yang aman dan kondusif, menjadi kewajiban seluruh warga. Sedangkan aparat TNI, Polri, dan Satlinmas menjadi garda terdepan dalam mewujudkan keamanan seluruh tahapan pilkades serentak tersebut.
"Pilkades serentak dan pemilu 2019, adalah merupakan hajatan bersama. Karena itu, tanggung jawab sebagai warga negara, bagi yang sudah punya hak pilih agar menggunakannya secara benar. Jangan golput, sebab satu suara menentukan masa depan bangsa," ujarnya.
Sri Mulyani kembali menekankan agar semua komponen masyarakat Klaten berkomitmen untuk terus bekerja keras guna menjamin pilkades serentak 2019 dapat berjalan aman, lancar, dan damai.
Kapolres AKB Aries Andhi menjelaskan, apel dan simulasi pengamanan pilkades serentak bertujuan untuk mempersiapkan seluruh tahapan pilkades. Terutama pada saat pemungutan dan penghitungan suara dapat berlangsung kondusif. (OL-3)
PROGRAM kegiatan Karya Bakti Mandiri Klaten Bersinar (KBMKB) XXX/2025 di Desa Sudimoro, Kecamatan Tulung, Klaten, dibuka secara resmi oleh Bupati Hamenang Wajar Ismoyo, Rabu (2/7).
BPJS Ketenagakerjaan memiliki lima program, yaitu program jaminan kecelakaan kerja, program jaminan kematian, program jaminan hari tua, program jaminan pensiun, dan program jaminan kehilangan pekerjaan.
PARA pedagang beras di Pasar Gedhe Klaten, Jawa Tengah, mendesak pemerintah melalui Badan Urusan Logistik (Bulog) kembali menyalurkan beras stabilisasi pasokan dan harga pangan (SPHP).
KEPOLISIAN Resor Klaten menggelar bazar sembako murah.
SEBANYAK 4.136 mahasiswa melaksanakan program kuliah kerja nyata (KKN) di Kabupaten Klaten.
KEPOLISIAN Resor Klaten, Jawa Tengah, menggelar pelayanan publik terpadu di arena car free day (CFD), Jalan Pemuda, Klaten, Jawa Tengah, Minggu (22/6).
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved