Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Dua Saksi Kunci Ungkap Penyebab Kebakaran Ruko Terra Drone

Akmal Fauzi
12/12/2025 17:53
Dua Saksi Kunci Ungkap Penyebab Kebakaran Ruko Terra Drone
Anggota Puslabfor Polri melakukan pemeriksaan di gedung Terra Drone yang terbakar di jalan Letjen Soeprapto, Cempaka Baru, Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (9/12/2025).(ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A)

KEBAKAN Rumah Toko (Ruko) Terra Drone di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat, yang menewaskan 22 orang pada Selasa (9/12) mulai terkuak. Kebakaran diduga dipicu oleh baterai drone yang jatuh dan mengeluarkan percikan api.

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Susatyo Purnomo Condro, mengatakan pihaknya telah memeriksa dua saksi kunci yang melihat langsung awal mula kebakaran tersebut.

Dari keterangan saksi, kata dia, kebakaran terjadi setelah sebuah baterai drone terjatuh lalu memercikkan api. 

Baterai yang jatuh itu berkapasitas 30.000 mAh dan disusun dalam empat tumpukan. Setelah terjatuh, baterai tersebut memercikkan api dan menyambar baterai lain yang tersimpan di ruangan yang sama.

"Menurut keterangan saksi, dari sejak jatuh itu kemudian timbul percikan api dimana di tempat tersebut juga terdapat baterai-baterai lainnya," kata Susatyo dikutip dari Antara, Jumat (12/12). 

Percikan api dengan cepat merembet ke seluruh ruang penyimpanan baterai di lantai satu, hingga akhirnya melalap seluruh area tersebut.

Direktur Utama Terra Drone Tersangka

Sebelumnya, Kasatreskrim Polres Metro Jakarta Pusat AKBP Roby Heri Saputra menyampaikan bahwa polisi telah menetapkan Direktur Utama (Dirut) Terra Drone, berinisial MW, sebagai tersangka terkait kebakaran tersebut.

"Kami amankan (Dirut Terra Drone) semalam berdasarkan dua bukti permulaan yang cukup dan keyakinan penyidik," kata Roby, Kamis (11/12).

Dia menjelaskan bahwa bukti-bukti tersebut terdiri dari keterangan para saksi, dokumen, serta temuan lain di lokasi kejadian. "Ada keterangan saksi, dokumen dan bukti-bukti lainnya ditemukan di lokasi," ujarnya. (Ant/P-4)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Akmal
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik