Headline

. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.

Fokus

Penurunan permukaan tanah di Jakarta terus menjadi ancaman serius.

Duit Formula E Muskil Ditarik, Jakpro: Didedikasikan ke 2021!

Insi Nantika Jelita
16/6/2020 16:54
Duit Formula E Muskil Ditarik, Jakpro: Didedikasikan ke 2021!
Sejumlah warga berolah raga di kawasan Monumen Nasional, Jakarta, Rabu (11/3/2020). Kawasan itu rencananya akan menjadi sirkuit Formula E.(Antara)

PENYELENGGARA ajang balap mobil listrik Formula E, PT Jakarta Propertindo (Jakpro) menyebut commitment fee (biaya ikat janji) untuk acara tersebut tidak hangus meski ditiadakan tahun ini. Acara tersebut seharusnya digelar pada 6 Juni lalu, namun ditunda lantaran pandemi covid-19.

"Setelah beberapa kali komunikasi dengan mereka (FEO), kami menyepakati bahwa 2020 eventnya ditunda. Untuk commitment fee ini akan didedikasikan untuk penyelenggaraan 2021. Jadi uang commitment fee tidak hilang," ungkap Direktur Operasional Jakpro Muhammad Taufiqurrachman saat rapat kerja dengan DPRD DKI Jakarta, Selasa (16/6).

Baca juga:DKI Coret Anggaran Pembangunan Trotoar Tahun Ini

Sebagai tuan rumah, Pemprov DKI Jakarta sudah menyetor anggaran tersebut sebesar 20 juta poundsterling (Rp356 miliar) untuk Formula E 2020. Jakpro memastikan pembayaran yang dilakukan secara dua tahap itu tidak hangus.

Pun dengan dana commitment fee untuk Formula E tahun 2021 yang telah dibayarkan sebesar 11 juta poundsterling atau Rp194 miliar tidak hilang.

"Jadi commitment fee season 2020 dialihkan ke 2021. Saat ini dalam proses amendemen kontrak agreement," kata Taufiqurrachman.

Baca juga:Ekonomi Bisa Kembali Bergeliat Asal Patuhi Protokol Kesehatan

Tahun ini, Jakpro mendapatkan penyertaan modal daerah (PMD) dari Pemprov DKI untuk penyelenggaraan Formula E sebesar Rp767 miliar. Tapi, dipotong sebesar Rp244 miliar sehingga tersisa Rp523 miliar.

"Kami juga sudah melakukan persiapan dan melakukan pengeluaran sejumlah Rp459 miliar untuk persiapan itu dan perizinan lainnya," jelas Taufiqurrachman. (Ins/A-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Irvan Sihombing
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik