Headline

Reformasi di sisi penerimaan negara tetap dilakukan

Fokus

Operasi yang tertunda karena kendala biaya membuat kerusakan katup jantung Windy semakin parah

Ditantang M Taufik, PSI Singgung Soal Eks Terpidana Korupsi

Thomas Harming Suwarta
22/8/2019 11:33
Ditantang M Taufik, PSI Singgung Soal Eks Terpidana Korupsi
Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Muhammad Taufik(MI/ROMMY PUJIANTO)

PARTAI Solidaritas Indonesia (PSI) menanggapi pernyataan Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Muhammad Taufik yang menantang kader PSI yang akan duduk di DPRD DKI Jakarta untuk tidak menerima gaji dan tunjangan.

Tantangan Taufik itu sebelumnya merespon sikap PSI yang menolak pin emas anggota DPRD DKI Jakarta.

Menurut PSI, pengadaan pin emas untuk para anggota Dewan hanya menghamburkan uang.

Baca juga: Gerindra Tantang PSI Tolak Gaji dan Fasilitas DPRD DKI

"Gaji itu hak setiap orang yang bekerja, Pak. Prinsip kami, yang bukan eks terpidana korupsi ini; jangan terima yang tidak ada hubungannya dengan kinerja. Mungkin Bapak berprinsip terima sebanyak-banyaknya mumpung lagi menjabat?" cicit akun Twitter PSI, @psi_id, Kamis (22/8).

Sebelumnya Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta M Taufik tidak sepakat dengan PSI yang menolak pin emas. Menurut Taufik, tindakan PSI hanya mencari sensasi.

"Kalau mencari popularitas, memang begitu, sekalian dong tolak terima gaji kalau begitu. Kan katanya pemborosan anggaran. Jangan tanggung-tanggung kalau nolak," ucap Taufik. (OL-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya