Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
PRESIDEN Prabowo Subianto menegaskan komitmennya untuk mempererat hubungan antara Indonesia dan Afrika Selatan. Hal itu disampaikan Prabowo saat jamuan makan siang kenegaraan (working lunch) bersama Presiden Afrika Selatan Cyril Ramaphosa di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (22/10).
Dalam sambutannya, Prabowo menyampaikan kekagumannya terhadap perjuangan rakyat Afrika Selatan dalam memperjuangkan kebebasan dan demokrasi. Ia juga menyebut Ramaphosa sebagai sosok pemimpin besar di benua Afrika.
“Kami mengikuti perjuangan Anda dan kami mengagumi kekuatan serta perjuangan Anda demi kebebasan dan demokrasi,” ujar Prabowo.
Prabowo menekankan bahwa Indonesia dan Afrika Selatan memiliki banyak kesamaan sebagai negara besar di kawasan Selatan (Global South), termasuk posisi keduanya sebagai anggota BRICS. Ia berharap kemitraan tersebut dapat menjadi landasan untuk memperkuat hubungan ekonomi dan politik di masa mendatang.
“Kami ingin memperkuat hubungan ini, meningkatkannya. Kita berdua adalah negara besar di kawasan Selatan. Kita sama-sama bergabung dalam BRICS, dan kami ingin melihat hubungan yang lebih erat lagi,” kata Prabowo.
Ia menambahkan bahwa Indonesia memandang Afrika Selatan sebagai mitra strategis di kawasan Afrika. Prabowo optimistis Afrika akan menjadi kekuatan ekonomi baru dunia di masa depan.
“Kami menganggap Afrika Selatan sebagai mitra strategis di kawasan Afrika. Anda adalah seorang pemimpin besar di Afrika, dan saya percaya bahwa Afrika adalah masa depan benua yang tengah bangkit dan berkembang secara ekonomi,” ucapnya. (Bob/P-3)
Afrika Selatan resmi melaju ke babak 16 besar AFCON setelah menang tipis atas Zimbabwe.
Mesir meraih kemenangan penting atas Afrika Selatan pada laga kedua Grup B Piala Afrika 2025.
Lyle Foster menjadi pahlawan kemenangan Bafana Bafana atas Angola di laga pembuka Grup B AFCON 2025.
SEDIKITNYA 10 orang tewas dan 10 lain mengalami luka-luka setelah sekelompok pria bersenjata melancarkan serangan di permukiman kumuh di Bekkersdal, Johannesburg.
JEPANG menyerukan agar negara-negara anggota G20 tetap bersatu setelah Presiden AS Donald Trump menyatakan Afrika Selatan (Afsel) tidak akan diundang ke KTT G20 di Florida tahun depan.
AFRIKA Selatan diyakini akan segera menerima pemberitahuan dari AS terkait rencana penolakan negara itu dari pertemuan Kelompok 20 sepanjang masa kepresidenannya.
Presiden Prabowo juga diagendakan bertemu dengan Raja Inggris Charles III.
Ini kata ekonom terkait pencalonan Wakil Menteri Keuangan Thomas Djiwandono yang juga merupakan keponakan Presiden Prabowo Subianto sebagai deputi gubernur BI.
KEMENTERIAN Keuangan (Kemenkeu) merespons kabar yang menyebut Wakil Menteri Keuangan Thomas Djiwandono digadang-gadang mengisi posisi Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI).
PRESIDEN Prabowo Subianto menyodorkan keponakannya, Thomas Djiwandono, yang saat ini menjabat sebagai Wakil Menteri Keuangan untuk menjadi Deputi Gubernur Bank Indonesia.
Presiden Prabowo Subianto langsung memerintahkan pencarian dan evakuasi korban pesawat ATR 42-500 sesegera mungkin setelah menerima laporan saat memimpin rapat terbatas beberapa hari lalu.
Tak selang lama, mobil dinas Brian dengan nomor polisi RI 25-7 tiba menyusul pada pukul 20.32 WIB.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved