Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
PRESIDEN Brasil Luiz Inacio Lula da Silva telah sadar dan tengah memulihkan diri usai menjalani operasi pinggul, Jumat (29/9), yang disebut tim dokter berjalan dengan sukses.
"Operasi berjalan tanpa komplikasi. Presiden telah sadar dan tengah memulihkan diri pascaoperasi," ujar dokter kepresidenan Brasil Roberto Kalil Fihlo.
Lula, sebelum operasi, mengaku dirinya sebenarnya enggan mengganggu perjalanan diplomatik internasionalnya untuk dioperasi namun dia berharap operasi ini bisa membuat dia lebih ceria.
Baca juga: Hutan Amazon Dilanda Kekeringan Ekstrem, Brasil Umumkan Keadaan Darurat
Tim dokter mengatakan operasi Lula berlangsung selama 3 jam dan Presiden Brasil itu akan bisa meninggalkan rumah sakit pada Senin (2/10) atau paling telat Selasa (3/10).
Lula, yang akan berulang tahun ke-78 pada bulan depan, menjalani jadwal yang padat dengan perjalanan ke luar negeri sejak dilantik pada Januari lalu.
Dia mengatakan berusaha menunda operasi itu selama mungkin namun mengakui dirinya tidak mau terlihat renta.
Baca juga: Pengadilan Brasil Menghukum Terdakwa Pertama dalam Kerusuhan Pro-Bolsonaro
"Saya bak pesepak bola yang tidak mau mengatakan kepada pelatih bahwa dia merasa sakit agar tidak dibangkucadangkan," ujar Lula, Juli lalu, ketika mengumumkan akan menjalani operasi untuk mengatasi rasa sakit di pinggul yang telah dia rasakan selama berbulan-bulan.
Lula akhirnya memutuskan untuk menjalani operasi untuk mengganti panggulnya setelah mengakui rasa sakit dari osteoarthiritis yang dideritanya membuat dia gampang marah.
Dia mengatakan akan bekerja normal selama beberapa pekan di Brasilia sebelum menghadiri KTT Perubahan Iklim PBB di Uni Emirat Arab, November mendatang. (AFP/Z-1)
Mantan Presiden Brasil Jair Bolsonaro sukses jalani operasi hernia saat menjalani vonis 27 tahun penjara. Ia resmi tunjuk putranya sebagai penerus politik.
Presiden Brasil Lula da Silva dan Presiden AS Donald Trump sepakat meningkatkan kerja sama dalam perang melawan kejahatan terorganisir.
Presiden Donald Trump mengatakan ia telah melakukan pembicaraan telepon “sangat baik” dengan Presiden Brasil Luiz Inácio Lula da Silva, membahas perdagangan dan sanksi.
Mahkamah Agung Brasil memerintahkan mantan presiden Jair Bolsonaro menjalani hukuman 27 tahun atas dakwaan merencanakan kudeta usai kalah pemilu 2022.
Mantan Presiden Brasil Jair Bolsonaro mengaku mencoba merusak gelang pemantau karena “paranoia akibat obat”, sehari setelah status tahanan rumahnya dicabut.
Presiden Brasil Luiz Inácio Lula da Silva menyerukan dunia “mengalahkan penyangkalan iklim” dan melawan berita palsu dalam pembukaan KTT iklim PBB COP30 di Belém, Brasil.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved