Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
ISRAEL bersiap untuk mengadakan pemakaman pada Rabu (23/3) untuk empat orang yang tewas dalam serangan oleh simpatisan kelompok ISIS yang dihukum. Ini merupakan salah satu yang paling mematikan di negara itu dalam beberapa tahun terakhir.
Dua pria dan dua wanita tewas dalam serangan penikaman dan tabrak mobil pada Selasa (22/3) di luar suatu pusat perbelanjaan di Beersheba, kota utama di wilayah Negev, Israel selatan. Mereka termasuk dua ibu dari tiga anak dan seorang rabi.
Dua wanita yang terluka dalam serangan itu dalam kondisi stabil, kata rumah sakit kota Soroka. Penyerang, yang diidentifikasi oleh media Israel sebagai Mohammed Abu al-Kiyan, seorang Arab Israel yang sebelumnya mencoba bergabung dengan kelompok ISIS, ditembak mati oleh orang-orang bersenjata, kata polisi.
Suku Badui Abu al-Kiyan, tempat penyerang berasal, sangat mengutuk tindakannya. Mereka mengatakan itu tindakan individu yang tidak mewakili anggota suku yang taat hukum yang selalu percaya pada koeksistensi.
Namun polisi kemudian mengumumkan bahwa mereka dan agen dari badan keamanan domestik Shin Bet Israel telah menangkap dua anggota keluarga Abu al-Kiyan karena dicurigai gagal memperingatkan pasukan keamanan terhadap serangan teroris yang akan segera terjadi. Pasangan itu diperkirakan akan muncul di pengadilan Rabu malam.
Beberapa media Israel melaporkan bahwa Abu al-Kiyan, mantan guru sekolah berusia 30-an, sebelumnya dihukum karena mencari hubungan dengan ISIS dan menyebarkan ideologi jihad. Pada 2015, Israel menangkap enam orang Badui, termasuk empat guru, karena diduga mendukung ISIS.
Baca juga: Mesir Jamu Pemimpin UEA dan PM Israel di Resor Laut Merah
Perdana Menteri Israel Naftali Bennett, yang bertemu dengan menteri keamanan dalam negeri dan kepala polisi setelah serangan itu, memuji mereka yang menembak tersangka penyerang. Ia mengatakan mereka menunjukkan akal dan keberanian serta mencegah korban lebih lanjut. "Kami akan bekerja keras melawan teroris. Kami akan mengejar mereka serta mereka yang membantu mereka," cuitnya. (AFP/OL-14)
WNI tersebut saat ini ditempatkan di fasilitas penahanan khusus anak atau remaja, mengingat yang bersangkutan masih di bawah umur.
Amerika Serikat dan pasukan sekutu melancarkan serangan besar ke target ISIS di Suriah sebagai balasan atas serangan mematikan terhadap pasukan AS.
KEMENTERIAN Luar Negeri (Kemenlu) RI tengah mengawal ketat kasus hukum seorang anak Indonesia karena diduga terlibat dalam aktivitas yang mendukung gerakan ISIS.
Amerika Serikat dan Nigeria melakukan operasi serangan udara gabungan terhadap ISIS di Sokoto.
Presiden Donald Trump mengonfirmasi serangan mematikan terhadap ISIS di Nigeria sebagai respons atas penganiayaan umat Kristen.
Kepolisian Turki menangkap 115 terduga anggota ISIS dalam penggerebekan serentak. Para tersangka diduga berencana menyerang perayaan Natal dan Tahun Baru.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved