Headline

Indonesia optimistis IEU-CEPA akan mengerek perdagangan hingga Rp975 triliun.

Fokus

Tiga sumber banjir Jakarta, yaitu kiriman air, curah hujan, dan rob.

Akibat Covid-19, Rio de Janeiro Batalkan Karnival

Basuki Eka Purnama
25/9/2020 11:25
Akibat Covid-19, Rio de Janeiro Batalkan Karnival
Karnival di Rio de Janeiro pada Februari 2020 lalu.(AFP/CARL DE SOUZA)

PARADE karnival Rio de Janeiro menjadi korban terbaru pandemi covid-19 setelah pemerintah setempat, Kamis (24/9), mengumumkan pembatalan perhelatan yang akan diadakan pada Februari 2021 itu karena Brasil masih menghadapi pandemi virus korona.

"Kami menyimpulkan bahwa acara ini harus dibatalkan," ujar Jorge Castanheira, presiden kelompok yang menggelar parade tahunan itu, Liga Independen Sekolah Samba Rio de Janeiro (LIESA).

"Kami tidak bisa melakukannya pada Februari mendatang. Sekolah samba tidak memiliki dana watai waktu untuk menggelar acara itu," lanjutnya kepada wartawan.

Baca juga: Israel Gagal Tekan Tingkat Infeksi Covid-19

Karnival di Rio de Janeiro berpotensi sebagai penyebar covid-19 mengingat acara itu akan dipadati banyak orang di jalanan kota tersebut.

Setiap tahunnya, karnival di Rio de Janeiro menarik jutaan orang dari berbagai penjuru Brasil dan dunia.

Saat ini, Brasil mencatatkan 4,7 juta infeksi covid-19 dan hampir 140 ribu kematian.

Rio de Janeiro merupakan kota kedua dengan angka infeksi covid-19 terbanyak di Brasil setelah Sao Paulo. (AFP/OL-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik