HEWAN Vertebrata merupakan kelompok yang terbagi dari animal kingdom atau dunia hewan. Kira-kira ada 65.000 jenis hewan vertebrata di dunia. Walau terdengar banyak, angka ini hanya meliputi 3% dari jumlah keseluruhan hewan di bumi. Sedangkan hewan invertebrata meliputi 97%. Mengapa?
Salah satu alasannya karena ukuran hewan vertebrata jauh lebih besar sehingga sulit untuk dikelompokan dan hidup dalam satu lingkungan bersamaan. Agar lebih mengerti, yuk simak ciri-ciri dan klasifikasi hewan vertebrata berikut ini!
1. Pengertian Hewan Vertebrata
Hewan Vertebrata adalah kelompok hewan tertentu dengan tulang belakang yang terpantau tersusun dari vertebra. Hewan jenis ini sangat mudah untuk dikenali karena ciri fisiknya yang mencolok.
Melihat dari pengertian di atas, sudah jelas yah vetebrata itu berbeda dengan invertebrata. Secara sederhana, invertebrata adalah kebalikannya yakni kelompok hewan yang tidak memiliki tulang belakang
2. Ciri-ciri Hewan Vertebrata
- Tubuh memiliki tulang belakang sejati, dengan kerangka internal (endoskeleton) dan otot yang melekat pada tulang.
- Sistem peredaran darah tertutup, dan alat pernapasan paru-paru atau insang untuk penukaran gas (oksigen dan karbon dioksida).
- Jantung ventral dengan 2 – 4 ruang
- Sistem pencernaan yang dilengkapi dengan hati, kelenjar pencernaan, dan pankreas.
- Tubuh terdiri dari kepala, badan, dan ekor.
- Sistem saraf dari sistem saraf pusat otak yang memproses informasi melalui organ sensorik.
- Memiliki selaput kulit.
- Alat gerak aktif berupa kaki, sayap, atau sirip.
- Sistem ekskresi berupa ginjal.
3. Contoh Hewan Vertebrata
- Ikan hiu bergerak berenang dengan sirip
- Ikan pari bergerak berenang dengan sirip
- Ikan cucut bergerak berenang dengan sirip
- Katak bergerak melompat dengan kaki
- Buaya bergerak berjalan dengan kaki
- Penyu bergerak berenang dan berjalan dengan kaki dan perut
- Ayam bergerak berjalan atau berlari dengan kaki
- Burung beo bergerang terbang dengan sayap
- Kalelawar bergerak terbang dengan sayap
- Singa bergerak berjalan dan berlari dengan kaki
- Kuda bergerak berjalan dan berlari dengan kaki
- Kanguru bergerak melompat dengan kaki.
(OL-5)