Headline
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Kumpulan Berita DPR RI
Badan Keamanan Laut Republik Indonesia (Bakamla RI) mengulurkan tangan untuk masyarakat terdampak erupsi Gunung Semeru. Bentuknya berupa pemberian kebutuhan pokok serta selimut dan matras.
Kepala Laksamana Madya TNI Aan Kurnia melepas kendaraan pengangkut bantuan tersebut. Pelaksanaan kegiatan di lapangan apel Mabes Bakamla RI, Jl. Proklamasi No. 56, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (27/12).
“Hari ini kita akan melepas kendaraan pengangkut bantuan berupa selimut dan matras yang akan dikirimkan untuk masyarakat di Kabupaten Lumajang. Sebanyak 560 selimut dan 650 matras siap dikirim," katanya dalam keterangan resmi, Selasa (28/12).
Menurut dia Bakamla juga mengirimkan susu bayi, indomie, beras, sarden, kopi, pampers bayi, pembalut wanita, celana dalam pria, celana dalam wanita dan sejumlah uang tunai.
Bantuan ini, lanjut dia, merupakan bukti kepedulian personel Bakamla. Selain itu juga, sebagian bantuan berasal dari Bank Mandiri, PT. SBL Start Tech dan PT. Sansriwi Adi Megah.
“Kita berharap bantuan ini dapat berguna bagi masyarakat yang terkena dampak erupsi gunung Semeru,” pungkasnya. (Cah/OL-12)
PVMBG menurunkan status Gunung Semeru dari Level IV (Awas) ke Level III (Siaga) per 29 November 2025.
PENAMBANGAN pasir di sepanjang aliran sungai Gunung Semeru sementara ditutup total, menyusul status awas Gunung Semeru. Selain itu, bahayanya aliran lahar dingin
Penyiagaan Tim Antisipasi Risiko Letusan Sekunder Gunung Semeru
Berdasarkan laporan Pusat Vulkanologi Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Gunung Semeru mengalami delapan kali erupsi dengan tinggi letusan 300 hingga 700 meter di atas puncak.
Gunung Semeru yang berada di perbatasan Kabupaten Lumajang dan Malang, Jawa Timur, pada Kamis (2/1) pagi, erupsi beberapa kali dengan tinggi letusan hingga 1.200 meter.
Jalur pendakian Gunung Semeru dibuka setelah sempat ditutup selama lima tahun.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved