Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
MAESTRO pematung I Nyoman Nuarta memamerkan karyanya, termasuk karya hasil kontemplasinya di masa pandemi Covid-19 yang sudah terjadi satu tahun terakhir. Ia leluasa menarasikan keindahan atau sebaliknya kegundahan di balik sosok-sosok patungnya.
"Saya gelisah seperti semua orang di masa pandemi. Pertanyaannya sama, kapan ini akan berakhir. Tetapi kalau kita terus bertanya, tentu tak mendapatkan jawaban. Karena saya seniman, maka jawaban saya ada pada karya-karya ini,” ujar Nuarta dalam keterangannya soal karyanya.
Karyanya itu dipamerkan di Linda Gallery, Hotel Shangri-La dengan tajuk "Road To Beijing" yang menjadi pembuka dari persiapan untuk pameran utama tahun berikutnya di Beijing, Tiongkok.
Ada sembilan karya yang dipamerkan dari periode 2010- 2021 mulai dari “Sleepy Leopard II” (2010) sampai “Luh III” (2021).
Pada karya-karya yang terentang dalam periode 10 tahun terakhir, Nuarta mencoba membawa dirinya menyusuri perjalanan ke dalam diri.
Baca juga : Hari Kekayaan Intelektual,Aturan Royalti Diminta Diimplementasikan
Sosok-sosok yang tampak dalam “Borobudur VI” (2018), “Gelora III” (2017), “The Champ” (2021) atau “Circle of Life” (2019), termasuk “Anugerah II” (2020), dan “The Legend of a Horse” (2020), adalah sosok-sosok fisikal, tetapi sosok-sosok itu adalah representasi dari pencarian Nuarta menyusuri diri sendiri.
Ia berharap lewat pamerannya itu ia bisa membagikan kebahagiaan lewat karyanya di masa-masa sulit.
"Setidaknya lewat keindahan kita bisa menghadirkan kebahagiaan,” kata pria yang menciptakan Patung Garuda Wisnu Kencana (GWK) di Pulau Dewata itu.
Ia pun berharap Pameran di Beijing sebagai pameran utama dapat segera dihelat agar semakin banyak orang yang bisa merasakan kebahagiaan dari karyanya.
“Karya-karya sudah siap semua, tinggal pelaksanaannya, tetapi karena pandemi kita tunda. Semoga tahun depan bisa terlaksana,” tutup Nuarta. (Ant/OL-7)
DIKENAL dengan karya seni mural yang telah mendunia, seniman yang dikenal dengan sisi misteriusnya yang enggan mengungkap identitas aslinya, Darbotz, kini hadir dengan karya baru.
Festival Teater Indonesia (FTI) hadir sebagai titik pertemuan lintas kota serta ruang berekspresi bagi ekosistem teater tanah air.
pemindahan IKJ ke kawasan Kota Tua menjadi langkah strategis untuk menghidupkan kembali denyut seni dan kebudayaan di ruang bersejarah ibu kota.
AKTOR Hollywood Keanu Reeves bersama kekasihnya, Alexandra Grant, kembali ramai diperbincangkan publik
Musisi Sal Priadi siap menggelar kembali Memomemoria, sebuah festival multidisiplin yang melibatkan banyak cabang kesenian.
"Ini tentang eksistensi alam dan peradaban manusia, jadi ini tentang hubungan keduanya yang cenderung selama ini terlihat tidak selaras."
Pameran ini kian istimewa, karena Ren Zhe mempersembahkan deretan patung yang terinspirasi dari karakter karya penulis Jin Yong.
Pemerintah tak mau pengembangan TOD Dukuh Atas malah menutupi pandangan mata menuju patung dengan tinggi 11 meter tersebut.
Bangunan atau kawasan cagar budaya pada dasarnya tak boleh dipugar atau diubah secara drastis.
Patung-patung karya Dolorosa Sinaga dan Budi Santoso menyuarakan keresahan keduanya akan tragedi-tragedi di Indonesia yang belum terselesaikan.
Pada gelaran ketiga ini, Art Jakarta Gardens menampilkan karya patung dan lukis dari 23 galeri dan 5 karya instalasi.
Upaya untuk menghidupkan kembali karya seni patung dilakukan pameran seni Art Jakarta Gardens 2024
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved