Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
HASIL pemantauan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), sejak akhir November sebanyak 61% daerah di wilayah Indonesia telah memasuki musim hujan. Diprediksi, kondisi tersebut akan berlangsung hingga April 2021.
“Intensitas La Nina moderat diprediksi akan mencapai puncaknya pada periode Januari–Maret 2021, dan kemudian akan melemah pada Mei 2021,” kata Deputi Bidang Klimatologi BMKG Herizal, dalam keterangan resminya, Selasa (8/12).
Adapun daerah yang sudah memasuki musim hujan, meliputi sebagian besar Aceh, Sumatra Utara, sebagian besar Riau, Sumatra Barat, Jambi, Jakarta, sebagian besar Jawa Barat, Jawa Tengah, DIY, sebagian Jawa Timur, sebagian besar Bali, sebagian NTB, Flores bagian utara, Kalimantan, sebagian Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan bagian barat, Maluku Utara, sebagian Maluku, Papua Barat, dan Papua bagian utara.
Puncak musim hujan 2020/2021 untuk sebagian besar wilayah, lanjut Herizal, diprediksi akan terjadi pada Januari– Februari yang umumnya bertepatan dengan puncak Monsun Asia.
Berdasarkan prediksi BMKG tersebut, Deputi Bidang Pencegahan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Lilik Kurniawan, mengimbau agar Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) provinsi meminta BPBD kabupaten/kota untuk menyiapkan langkah-langkah dan upaya kesiapsiagaan guna mencegah dampak banjir, banjir bandang, tanah longsor yang mungkin timbul.
Secara terpisah, pelaksana tugas Kepala BPBD Kabupaten Lebak, Pebby Rezky Pratama, meminta warga mewaspadai potensi bencana alam hidrometeorologi selama musim penghujan.
Pada Minggu (6/12) bencana banjir melanda sebagian wilayah Kabupaten Lebak. Akibatnya, dua meninggal dunia dan 1.817 rumah di 18 kecamatan tergenang.
Sementara itu, Bupati Ende, Djafar Achmad, mengaku segera mengatasi jalan putus akibat tanah longsor di Desa Nua Ja, Selasa (8/12). Longsoran terjadi akibat hujan deras mengguyur wilayah tersebut. (Put/Ata/GL/Ant/X-7)
BMKG rilis prakiraan cuaca Jakarta hari ini 22 Januari 2026. Waspada potensi hujan sedang hingga petir di Jaksel dan Jaktim. Simak detail lengkapnya.
BMKG menggelar Operasi Modifikasi Cuaca di wilayah Jabodetabek mulai 16 hingga 22 Januari 2026 mitigasi menekan potensi bencana hidrometeorologi akibat tingginya curah hujan
Peran aktif masyarakat dalam meningkatkan kesiapsiagaan dapat meminimalisir risiko dan dampak bencana akibat cuaca ekstrem, sehingga keselamatan dan keamanan bersama tetap terjaga.
BMKG bersama dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta serta TNI Angkatan Udara menggelar operasi modifikasi cuaca (OMC) di wilayah Jakarta dan sekitarnya
BMKG, TNI AU, dan BPBD DKI Jakarta gelar Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) 16-22 Januari 2026 untuk cegah bencana hidrometeorologi di Jabodetabek.
hujan dengan intensitas sedang – lebat disertai petir/kilat dan angin kencang berpotensi terjadi di Kabupaten Badung, Tabanan, Jembrana, Bangli, Gianyar, Karangasem, Klungkung, Buleleng
Masyarakat diingatkan untuk memperhatikan asupan mikronutrien guna menjaga daya tahan tubuh, terutama karena Ramadan tahun ini diprediksi bertepatan dengan musim hujan.
MASYARAKAT di wilayah Cirebon merasakan suhu udara yang lebih dingin dalam beberapa hari terakhir.
SUHU di Bandung dan sekitarnya terasa cukup dingin pada Senin (12/1) sejak pagi hingga malam hari.
Kunci utama menghalau virus flu terletak pada kombinasi seimbang antara karbohidrat, protein, dan asupan vitamin dari buah-buahan.
Berbagai formula herbal dan rempah yang tersedia di dapur rumahan dapat dimanfaatkan secara efektif, baik untuk pencegahan maupun membantu proses penyembuhan.
Menurutnya, penerapan perilaku hidup bersih dan sehat harus menjadi kebiasaan sehari-hari anak, baik di rumah maupun di sekolah.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved