Headline

Reformasi di sisi penerimaan negara tetap dilakukan

Fokus

Operasi yang tertunda karena kendala biaya membuat kerusakan katup jantung Windy semakin parah

Tetap Sehat di Tengah Berkah Wisata

Ardi Teristi
01/11/2020 05:00
Tetap Sehat di Tengah Berkah Wisata
Cara Menerapkan 3M saat Liburan(Sumber: Satgas Penanganan Covid-19/Tim Riset MI-NRC)

MALIOBORO sudah tidak lesu lagi. Selama masa liburan panjang akhir pekan, pengunjung ke objek wisata paling menarik di Yogyakarta itu meningkat 4 kali lipat jika dibandingkan dengan hari biasa.

Antara senang dan waswas, Heroe Poerwadi mengungkapkannya, kemarin. Dari jumlah, angka kunjungan itu memang patut disyukuri. Namun, di masa pandemi, wakil wali kota itu khawatir kerumunan orang menyulitkan upaya penuntasan pandemi.

“Pada Kamis dan Jumat, pengunjung mencapai 4.400 orang lebih, dari biasanya 1.000-2.000 orang per hari. Puncak kunjungan terjadi hari ini,” paparnya.

Untuk mengurangi rasa waswasnya, Heroe mengaku menggerakkan Satgas Covid-19 untuk berpatroli lebih giat. Tim yang terdiri dari Jogoboro, Satpol PP, dinas perhubungan, anggota Polri, dan TNI, itu terus mengingatkan warga untuk memakai masker, menjaga jarak, dan mengurai kerumunan.

“Selama liburan ini, pelanggaran yang sering ditemukan tim ialah  menggunakan masker tidak dengan benar dan tidak pakai masker. Mereka diingatkan untuk memakai masker dengan benar, tapi yang tidak bawa masker tidak boleh masuk Malioboro,” tambah dia.

Di seluruh wilayah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta, Kepala Satpol Pamong Praja Noviar Rahmad mengaku telah menyebar tim penegakan protokol kesehatan di objek wisata. Hasilnya, ada sekitar 300 wisawatan yang melanggar protokol kesehatan, terutama yang tidak memakai masker.
“Pengawasan terus kami lakukan dengan menempatkan 328 personel di 64 titik,” jelasnya.

Wisatawan asing

Di Nusa Tenggara Timur, pemerintah daerah sudah lebih terbuka terhadap kehadiran turis asing dan kapal pesiar. Di Kabupaten Sikka, tiga kapal pesiar masuk ke kawasan itu untuk melihat taman laut di Teluk Maumere.

“Kami pastikan mereka telah mematuhi protokol kesehatan. Seluruh wisatawan dan kru kapal telah mengantongi hasil tes cepat,” ujar Direktur PT Maumere Bahari Ekspres, Gusti Nino.
Teluk Maumere memiliki taman laut yang indah. “Ke depan, kami berharap kunjungan ke sana terus meningkat,” sambung Gusti Nino.

Sementara itu, Kapolres Sukabumi Kota, Ajun Komisaris Besar Sumarni memberi perhatian terhadap kunjungan warga ke objek wisata jembatan gantung Situ Gunung, di Kecamatan Kadudampit. Selama masa liburan, jumlah pengunjung ke lokasi ini terus meningkat.

Jembatan gantung ini tercatat sebagai yang terpanjang di Asia Tenggara. “Silakan berwisata, tapi harus disiplin menerapkan protokol kesehatan. Pakai masker, selalu mencuci tangan, dan menjaga jarak. Jangan sampai terjadi kerumunan,” imbau Sumarni saat menyapa warga di objek wisata.

Di Sukabumi, Sumarni tidak sendiri. Forum Komunikasi Pimpinan Daerah juga memperketat askes pintu masuk kewi­layahan dan pusat-pusat keramaian selama liburan. “Pengetatan dilakukan di cek poin-cek poin di setiap pintu masuk untuk mengantisipasi pergerakan orang ke kota untuk mencegah penambahan kasus baru positif covid-19,” terang Wali Kota Achmad Fahmi.

Objek wisata Kumkum di Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, juga dipadati warga. Iptu Banar, ketua tim dari Polresta Palangka Raya berjaga di lokasi ini untuk mendisiplinkan pengunjung mematuhi protokol kesehatan. (GL/BB/BK/SS/OL/N-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya