Headline
Presiden Prabowo berupaya melindungi nasib pekerja.
Laporan itu merupakan indikasi lemahnya budaya ilmiah unggul pada kalangan dosen di perguruan tinggi Indonesia.
DIREKTUR Pendidikan Masyarakat dan Pendidikan Khusus Direktorat Jenderal PAUD Dikdasmen Keementerian Pendidikan dan Kebudayaan Samto mengatakan, pemerintah serius dalam menangani pendidikan inklusi, yakni pendidikan untuk semua, setara, berkeadilan, termasuk bagi golongan masyarakat yang rentan, termaginalkan, serta anak berkebutuhan khusus.
“Pendidikan inklusi sebenarnya mencakup kesempatan memperoleh pendidikan bagi siapa saja, akan tetapi di Indonesia cenderung terjadi bias disabilitas, seolah-olah ketika berbicara pendidikan inklusi hanya pelayanan kepada anak penyandang disabilitas,” terang Samto saat dihubungi Media Indonesia, Rabu (8/7).
Terkait penanganan anak berkebutuhan khusus, selama ini Ditjen Paud Dikdasmen Kemendikbud telah memfasilitasi pendidikan bagi penyandang disabilitas yang belajar di sekolah reguler.
Baca juga : Sekolah di Sukabumi Buka 13 Juli, RK : Kelas Dibagi 2-3 Sif
“Fasilitasi yang diberikan antara lain, bantuan sarana aksesabilitas, bantuan sarana pusat sumber, bantuan belajar dan bantuan operasional untuk sekolah reguler penyelenggara pendidikan inklusi,” tuturnya.
Selain itu, Kemendikbud juga memiliki sejumlah program inklusi yang sedang dikembangkan, yaitu peningkatan akses pendidikan inklusi pada sekolah reguler, pembangunan unit sekolah baru, bantuan sarana aksesabilitas, peningkatan kualitas pembelajaran pendidikan inklusi, hingga pembentukan unit layanan disabilitas di berbagai daerah.
Kemudian, pemerintah juga memberi bantuan belajar bagi peserta didik berupa afirmasi pendidikan menengah bagi siswa dari Papua, Papua Barat, dan daerah 3T, termasuk repatriasi bagi siswa anak TKI dari Sabah Malaysia sehingga semua siswa dengan berbagai latar belakang, memiliki kesempatan yang sama untuk mengenyam pendidikan. (OL-7)
DESA Panji Anom, Kabupaten Buleleng (Bali Utara), dan Desa Abiansemal, Kabupaten Badung (Bali Selatan) bersama SW Indonesia menjawab dua tantangan besar di masyarakat.
PADA 3 Juli 2025 kita memperingati tonggak penting dalam sejarah pendidikan tinggi di Indonesia, yakni peringatan 105 tahun Pendidikan Tinggi Teknik (PTTI).
Cak Imin menyatakan 100 Sekolah Rakyat rintisan yang memanfaatkan aset bangunan milik negara telah siap beroperasi dan diresmikan Presiden Prabowo Subianto.
Banyak sekolah, terutama di wilayah 3T (Tertinggal, Terdepan dan Terluar), masih menghadapi kendala dalam memaksimalkan penggunaan Chromebook.
Hari ini menandai dimulainya secara resmi kegiatan belajar-mengajar di Sekolah Rakyat yang tersebar di seluruh Indonesia.
Pembangunan peradaban bukanlah soal membangun jalan dan jembatan semata.
MESKI semangat inklusi terus digaungkan, nyatanya hanya sebagian kecil penyandang disabilitas yang berhasil menembus dunia kerja.
PEMBERDAYAAN penyandang disabilitas perlu terus ditingkatkan untuk mendukung proses pembangunan nasional. Saat ini berbagai tantangan masih kerap dihadapi oleh penyandang disabilitas.
Isu kesehatan dan hak reproduksi bagi penyandang disabilitas, terutama perempuan, adalah isu yang fundamental namun kerap terabaikan oleh para pemangku kebijakan.
Penyandang disabilitas mendapat perhatian khusus dengan disediakannya ruang dan fasilitas pendukung, termasuk lowongan pekerjaan inklusif.
Talkshow tersebut menyoroti peran penting keuangan digital dalam meningkatkan kemandirian ekonomi penyandang disabilitas.
Pentingnya tanda identifikasi bagi penyintas disabilitas tak nampak karena sering kali mereka tidak mendapatkan perlakuan khusus saat di ruang publik maupun transportasi umum.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved