Headline

Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.

Puasa saat Pandemi Korona, ini Penjelasan Ustaz Hayyi

Atikah Ishmah Winahyu
22/4/2020 17:32
Puasa saat Pandemi Korona, ini Penjelasan Ustaz Hayyi
Petugas memeriksa suhu tubuh warga di Bandung, Jawa Barat, Rabu (22/4/2020).(Antara)

PIMPINAN Pondok Pesantren Syawarifiyyah Rorotan Jakarta Utara Ustaz Abul Hayyi Nur mengatakan, meski sedang berada dalam masa pandemi virus korona (covid-19), umat muslim tetap wajib menjalankan ibadah puasa.

"Yang perlu kita ketahui bersama, dalam Alquran dijelaskan semuanya, hari-harinya, waktunya sudah ditentukan oleh Allah kapan waktunya orang berpuasa," kata Hayyi dalam diskusi online bertajuk Puasa Sehat Menyehatkan, Rabu (22/4).

Baca juga: Ombudsman Tegaskan ASN Tak Boleh Terima Bansos

Hayyi menuturkan, dalam Alquran juga dijelaskan jika seseorang sedang dalam keadaan sakit dan sedang dalam perjalanan/musafir dalam hal kebaikan, dia boleh mengganti puasa pada hari-hari setelah bulan Ramadan.

"Berkaitan tentang apakah boleh orang tidak puasa pada saat pandemi? Tampaknya sudah terjawab jelas bahwa yang boleh tidak berpuasa adalah orang yang sakit saja dan orang yang sedang melakukan perjalanan atau musafir. Lebih dari itu tidak ada aturan hukum yang dijelaskan dalam Alquran," jelasnya.

Hayyi menambahkan, dalam menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadan, umat muslim harus melakukannya hanya karena Allah dengan niat dan ikhlas.

"Di balik perintah dan larangan Allah pasti ada hikmah. Kita ikuti dan kita jalani Insyaallah berkah bagi semua umat," tandasnya. (X-15)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Henri Siagian
Berita Lainnya