Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
RUMAH produksi RRK Pictures bersama Spectrum Film dan Festival Pictures merilis teaser poster film terbaru berjudul Titip Bunda di Surga-Mu, karya sutradara Hanny R. Saputra. Poster ini menampilkan potret wajah seorang ibu yang berlinang air mata. Di balik mata yang berkaca-kaca, tergambar sosok anak-anaknya, menegaskan betapa dalamnya kasih seorang bunda yang tak pernah lekang oleh waktu.
Menurut sutradara Hanny R. Saputra, film ini tidak hanya bercerita tentang hubungan anak dan orangtua, tetapi juga sebuah refleksi tentang nilai keluarga, restu, dan ketulusan cinta seorang ibu.
“Kami ingin menghadirkan kisah yang membuat penonton teringat pada pelukan dan restu seorang Bunda, rumah pertama bagi setiap anak,” ujarnya dalam siaran pers yang diterima Media Indonesia, Jumat (12/9).
Film yang diadaptasi dari novel karya Dono Indarto & Zora Vidyanata ini membawa penonton pada perjalanan emosional penuh cinta, pengorbanan, dan doa seorang ibu. Tagline yang tertera pada poster, “Sejauh mana Surga berada? Sedekat Senyum dan Restu Bunda”, semakin menegaskan pesan film ini, bahwa kasih Bunda adalah jalan menuju kebahagiaan yang abadi.
Dibintangi oleh Acha Septriasa, Kevin Julio, Abun Sungkar, Meriam Bellina, hingga Ikang Fawzi, film ini akan menghidupkan kisah tentang keluarga, perjuangan, dan ikatan batin ibu dengan anak-anaknya. Kehadiran jajaran pemain lintas generasi ini diharapkan mampu menghadirkan kedalaman emosi dan dinamika keluarga yang autentik bagi penonton. Film Titip Bunda di Surga-Mu dijadwalkan rilis pada awal tahun 2026.(M-2)
Keterlibatan Acha Septriasa sebagai Co-Founder di Avarta Media menandai fase baru setelah lebih dari dua dekade ia berkarier sebagai bintang film.
Acha Septriasa mengaku baru pertama kali mengucapkan kalimat syahadat untuk sebuah adegan dalam film sampai merasa sangat sesak dalam dada.
Sepanjang 2025 menjadi tahun penuh kejutan bagi dunia hiburan Tanah Air. Sejumlah pasangan selebriti yang selama ini dikenal harmonis mendadak dikabarkan mengakhiri rumah tangganya.
ACHA Septriasa akan kembali dengan film layar lebar terbarunya, Titip Bunda di Surgamu. Film ini direncanakan rilis pada akhir tahun atau awal tahun 2026
Nama Acha Septriasa kembali mencuat ke publik, bukan karena karya terbarunya, melainkan kabar mengejutkan soal rumah tangganya
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved