Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
FILM Setetes Embun Cinta Niyala menandai kerja sama terbaru aktor Deva Mahenra bersama MD Pictures dan produser Manoj Punjabi. Setelah kesuksesan besar di Ipar Adalah Maut, Deva banyak dipercaya mengemban peran di judul-judul film produksi MD Pictures.
Setetes Embun Cinta Niyala akan tayang di Netflix bertepatan dengan momen hari raya Idul Fitri 1446 H pada 31 Maret. Diadaptasi dari novel karya Habiburrahman El Shirazy yang berjudul sama, film ini dibintangi Deva Mahenra, Beby Tsabina, dan Caitlin Halderman. Film ini disutradarai oleh Anggy Umbara, yang pertama kalinya menggarap film drama romansa religi.
Film ini menceritakan kisah Niyala, gadis desa yang berhasil mewujudkan cita-cita menjadi dokter namun terpaksa menghadapi perjodohan yang tak diinginkan demi melunasi utang keluarga. Di saat yang bersamaan Niyala harus merelakan Faiq, teman masa kecil yang diam-diam ia cintai, untuk menikah dengan perempuan lain.
“Saya sangat excited dengan proyek ini sehingga gigih mendapatkan peran Faiq. Ini karena saya merupakan generasi yang tumbuh dengan bayang-bayang kesuksesan Ayat-ayat Cinta. Dari situ saya jadi tahu nama Habiburrahman El Shirazy, MD Pictures, Manoj Punjabi, dan siapa yang tidak mau bekerja sama dengan nama-nama besar tersebut,” kata Deva Mahenra saat pertemuan dengan media di kawasan Jakarta Selatan, Rabu (19/3).
“Sayang kalau kesempatan berkolaborasi dengan orang-orang hebat ini dilewatkan, apalagi ini juga merupakan kali pertama saya kerja bareng bersama Anggy Umbara, yang sudah kenal lama sekali tapi tidak juga berjodoh dalam film atau serial. Kali ini memang saya harus paksa supaya berjodoh,” tambahnya. Selain Deva, Beby, dan Caitlin, film ini turut menampilkan deretan aktor seperti Alya Rohali, Kiki Narendra, Dito Darmawan, dan Imran Ismail. (M-1)
AKTOR Deva Mahenra kembali didapuk untuk memerankan sosok Aris untuk Ipar Adalah Maut The Series, peran yang sama saat ia bermain di film Ipar Adalah Maut.
Davina juga mendapatkan penghargaan sebagai Pemeran Pendukung Wanita Terbaik di ajang nasional saat berperan di film Ipar Adalah Maut
Ipar Adalah Maut, film drama viral tentang perselingkuhan. Cek sinopsis, pemain, dan tempat tayang di sini!
Ariel Tatum berperan sebagai asisten rumah tangga yang menjalin hubungan dengan kepala rumah tangga, tempatnya bekerja.
Berkat perannya sebagai Rani di Ipar Adalah Maut, Davina Karamoy pun mendapatkan dua penghargaan di Indonesian Movie Actor (IMA) Awards 2024
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved