Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
DIREKTUR Utama PT Jasa Marga (Persero) Tbk Rivan A. Purwantono mengimbau masyarakat untuk dapat memanfaatkan diskon tol sebesar 20%. Potongan tarif ini berlaku di delapan ruas strategis yang dikelola Jasa Marga pada periode Libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025/2026.
Kebijakan stimulus ini berlaku mulai pada hari ini atau Senin, 22 Desember 2025, sebagai bentuk dukungan Jasa Marga dalam meningkatkan kelancaran distribusi dan mobilitas masyarakat sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi nasional.
"Kebijakan ini diharapkan membantu mengurangi kepadatan pada puncak arus, serta memberikan manfaat ekonomi bagi pengguna jalan yang melakukan perjalanan jauh selama libur Nataru," ujarnya dalam keterangan resmi, Senin (22/12).
Diskon tarif tol 20% diberlakukan pada ruas-ruas strategis di Trans Jawa dan Trans Sumatra yang akan diterapkan selama 3 hari, yakni 22, 23 dan 31 Desember 2025. Ini mencakup Jalan Tol Jakarta-Cikampek, Jalan Layang MBZ, Jalan Tol Palimanan-Kanci, Jalan Tol Batang-Semarang.Kemudian, Jalan Tol Semarang Seksi A, B, C, Jalan Tol Belawan-Medan-Tanjung Morawa (Belmera), Jalan Tol Medan-Kualanamu-Tebing Tinggi (MKTT).
Serta, di Sulawesi selama 20 hari, dari 22 Desember 2025 sampai 10 Januari 2026), yaitu di Jalan Tol Manado-Bitung. Diskon tarif tol ini akan berlaku bagi semua golongan kendaraan untuk dua arah bagi pengguna jalan tol yang melakukan perjalanan menerus dengan menggunakan kartu tol elektronik.
“Kami berharap dengan stimulus ini memberikan pengalaman berkendara yang lebih menyenangkan," kata Rivan.
Pada periode libur H-7 sampai H-4 Hari Natal 2025 yang jatuh pada periode Kamis, 18 Desember 2025 pukul 06.00 WIB sampai Senin, 22 Desember 2025 pukul 06.00 WIB, Jasa Marga mencatat 666.993 ribu kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek.
Angka tersebut merupakan angka kumulatif arus lalu lintas (lalin) dari empat gerbang tol (GT) utama, yaitu GT Cikupa (menuju arah Merak), GT Ciawi (menuju arah Puncak), GT Cikampek Utama (menuju arah Trans Jawa) dan GT Kalihurip Utama (menuju arah Bandung). Total volume lalin yang meninggalkan wilayah Jabotabek ini meningkat 8,1% jika dibandingkan lalin normal (617.273 kendaraan) pada periode yang sama.
Untuk distribusi lalu lintas meninggalkan Jabotabek dari ketiga arah yaitu mayoritas sebanyak 305.432 kendaraan (45,8%) menuju arah Timur (Trans Jawa dan Bandung), 202.226 kendaraan (30,3%) menuju arah Barat (Merak), dan 159.335 kendaraan (23,9%) menuju arah Selatan (Puncak).
Jasa Marga juga mencatat adanya peningkatan arus kendaraan menuju Trans Jawa pada Minggu, (21/12) di GT Cikampek Utama, sebanyak 36.897 kendaraan meningkat 43,8% dari lalin normal (25.651 kendaraan) dan GT Kalihurip Utama, sebanyak 34.888 kendaraan meningkat 18,1% dari lalin normal (29.552 kendaraan).
Jasa Marga mengimbau seluruh pengguna jalan tol untuk merencanakan perjalanan dengan baik selama periode libur panjang Nataru 2025/2026. Pengguna jalan juga disarankan untuk mengunduh dan menggunakan aplikasi Travoy yang dilengkapi berbagai fitur pendukung perjalanan, seperti CCTV real time, informasi tarif tol, resi transaksi digital, serta informasi fasilitas dan layanan di rest area. (Ins/I-1)
Dapatkan panduan lengkap diskon tarif tol jelang Nataru 2025/2026. Ketahui jadwal, ruas tol yang berlaku, potensi penghematan serta tips perjalanan agar liburan Anda semakin nyaman dan hemat.
Dalam pertengahan periode potongan tarif ini, Hutama Karya menambah dua ruas baru yang diberlakukan potongan tarif.
Menyambut arus mudik Lebaran 2025, terdapat potongan atau diskon tarif tol 20 persen untuk sejumlah ruas utama Jalan Tol Trans Sumatra (JTTS) yang dikelola oleh Hutama Karya.
MENTERI Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo mengungkapkan bahwa pada saat momen Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025 mendatang, pemerintah akan memberikan diskon tarif tol.
Pengunjung libur Natal tahun ini diprediksi mencapai 60.000 orang dan Tahun Baru 2025 diperkirakan sebanyak 80.000 orang.
KEPALA Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Aan Suhanan mengimbau masyarakat untuk mematuhi rambu-rambu lalu lintas dan menghindari jalur favorit wisata.
Perubahan jadwal operasional yang dilakukan dalam hal waktu tunggu perjalanan menjadi 10 menit. Ketika normal waktu tunggu hanya 5 menit terutama pada jam sibuk.
Edukasi tentang keselamatan, kepatuhan pada rambu lalu lintas, serta kewaspadaan terhadap kondisi jalan yang padat harus terus ditingkatkan.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved