Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) mengumumkan promo tiket diskon hingga 20% dengan proses pemesanan melalui pesan WhatsApp. Promo ini hanya berlaku untuk penumpang rombongan dengan jumlah minimal 20 orang.
Untuk memperoleh promo tersebut, masyarakat cukup menghubungi layanan WhatsApp Whoosh Group Reservation melalui chat di nomor 0813-4000-2920 pada hari kerja, pukul 09.00–17.00 WIB. Pemesan akan diminta untuk mengisi detail rencana perjalanan seperti tanggal, rute, jam, dan jumlah penumpang.
“Setelah dicek ketersediaannya, tim KCIC akan melakukan pengaturan tempat duduk rombongan dan secara paralel pemesan diminta menyerahkan data penumpang yang akan berangkat. Untuk kemudahan, pembayaran dapat dilakukan melalui transfer maupun debit ke loket Stasiun Halim,” ujar General Manager Corporate Secretary KCIC Eva Chairunisa dalam keterangan resmi di Jakarta, Selasa (7/1).
Eva mengatakan, melalui program ini, penumpang rombongan dengan jumlah minimal 20 orang dapat mengajukan diskon diskon hingga 20% untuk perjalanan Whoosh kelas Premium Economy.
“Diskon khusus ini kami berikan untuk memberikan kemudahan dan keuntungan seperti kemudahan pemesanan tiket tanpa perlu antre, pengaturan tempat duduk secara kolektif yang saling berdekatan, pendampingan petugas khusus untuk rombongan dengan jumlah tertentu, dan tentunya tarif khusus yang membuat perjalanan penumpang menjadi lebih hemat,” jelasnya.
Pada 2024 layanan rombongan Kereta Cepat Whoosh telah melayani lebih dari 2.700 rombongan, dengan total penumpang mencapai 220.000 penumpang. Jenis rombongan yang paling banyak memanfaatkan layanan ini adalah rombongan perusahaan, sekolah, pemerintahan, dan masyarakat umum lainnya.
Salah satu rombongan terbesar yang pernah memanfaatkan layanan ini adalah dari sebuah perusahaan keuangan dengan total hingga 3.000 penumpang dalam satu kali pemesanan untuk keperluan gathering perusahaan.
Saat ini, rata-rata 50 rombongan setiap hari menghubungi layanan WhatsApp untuk mendapatkan informasi maupun melakukan pemesanan terkait tiket rombongan. Promo ini menjadi bentuk apresiasi KCIC kepada pelanggan setia yang terus mendukung Kereta Cepat Whoosh sebagai moda transportasi pilihan.
“Layanan tiket rombongan dengan diskon 20% ini merupakan komitmen kami untuk memberikan pengalaman perjalanan yang mudah, nyaman, dan menyenangkan, khususnya bagi kelompok penumpang. Kami berharap program ini dapat dimanfaatkan oleh lebih banyak masyarakat untuk merasakan keunggulan Kereta Cepat Whoosh,” tutup Eva. (Ant/Z-11)
Layanan kereta cepat Whoosh semakin mengukuhkan posisinya sebagai moda transportasi pilihan wisatawan mancanegara, khususnya asal Malaysia, selama momen libur Nataru.
Penjualan tiket Whoosh diprediksi akan terus bertambah dan diperkirakan dapat melampaui 23 ribu penumpang hingga malam nanti, seiring tingginya mobilitas saat libur Natal 2025.
KCIC menghadirkan promo Whoosh Dealcember berupa diskon Rp25.000 untuk tiket kereta cepat Whoosh kelas Premium Economy, berlaku untuk keberangkatan 10-15 Desember 2025.
Selain rencana kereta Kilat Pajajaran yang disebut menjadi tercepat kedua setelah Whoosh, Pemprov Jawa Barat dan PT. Kereta Api Indonesia atau KAI akan menyediakan gerbong khusus petani.
GUBERNUR Jawa Barat Dedi Mulyadi membuat kesepakatan dengan PT. KAI soal kereta Kilat Pajajaran yang menjadi kereta kedua tercepat setelah Whoosh, ini rencana rute dan waktu operasinya
PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) resmi membuka penjualan tiket kereta cepat Whoosh untuk periode libur akhir tahun.
Layanan kereta cepat Whoosh semakin mengukuhkan posisinya sebagai moda transportasi pilihan wisatawan mancanegara, khususnya asal Malaysia, selama momen libur Nataru.
Sampai dengan siang ini, Rabu (24/12), penjualan tiket Whoosh untuk keberangkatan telah mencapai sekitar 15 ribu tiket.
KERETA cepat Whoosh memberikan diskon Rp25.000 untuk tiket Premium Economy periode keberangkatan 10-15 Desember 2025.
Tingginya minat terhadap Edutrip menunjukkan bahwa metode pembelajaran berbasis pengalaman semakin dibutuhkan di dunia pendidikan.
Hal itu, menurutnya, merupakan bentuk kehadiran pemerintah dalam memastikan penyediaan layanan publik yang terjangkau, terutama untuk prasarana dan transportasi massal.
PSI mengapresiasi sikap bijak Presiden Prabowo Subianto terkait pembiayaan proyek Kereta Cepat Jakarta–Bandung (Whoosh).
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved