Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
PT Krom Bank Indonesia Tbk (Krom), bagian dari Kredivo Group, secara resmi telah meluncurkan aplikasi perbankan digital Krom yang menawarkan layanan perbankan dengan suku bunga menarik dan keamanan tinggi. Aplikasi digital Krom, tersedia di Google Play Store dan Apple App Store, berfokus melayani generasi muda yang ingin mencapai kemandirian finansial dengan mengembangkan uang mereka melalui produk perbankan yang memiliki nilai investasi tinggi dan aman.
Presiden Direktur PT Krom Bank Indonesia Tbk, Anton Hermawan, mengatakan Krom dirancang dengan layanan perbankan superior yang memungkinkan generasi muda untuk mengelola dan mengembangkan uang mereka. Krom juga memberi suku bunga yang kompetitif di industri dilengkapi dengan keamanan data yang tinggi untuk nasabah dan memprioritaskan konsep fleksibilitas bagi nasabah untuk mengelola dan merencanakan alokasi dana.
"Fokus Krom sejalan dengan visi perusahaan untuk mendorong generasi muda agar lebih proaktif dalam menabung dan membangun kemandirian finansial dalam jangka pendek maupun panjang," kata Anton, melalui keterangan yang diterima, Selasa (27/2). Keunggulan utama Krom untuk membantu generasi muda mengelola dan mengembangkan uang mereka untuk mencapai kemandirian finansial.
Baca juga : Jalankan Transformasi Digital, Bank Sultra Raih Penghargaan
Pertama, Krom berlisensi dan diawasi oleh OJK serta menjadi anggota LPS. Semua data pribadi nasabah dienkripsi dengan standar keamanan tertinggi dan komprehensif, serta setiap transaksi dilengkapi dengan PIN, password, dan one-time password (OTP) untuk lapisan keamanan tambahan.
Kedua, Krom menawarkan rate menarik berupa suku bunga tabungan 6% p.a. (per tahun) dan suku bunga deposito hingga 8,75% p.a., memberikan nilai investasi yang jauh lebih tinggi dari pasar untuk nasabah. "Krom juga menghilangkan biaya tradisional dan menyederhanakan akses, yang menghadirkan peluang unik sehingga membuat perbankan dengan Krom aman dan menguntungkan," kata Anton.
Ketiga, Krom memberikan fleksibilitas untuk memberikan pengalaman finansial yang disesuaikan dengan kebutuhan setiap pengguna. Dengan fitur unggulan seperti memilih nomor rekening sendiri, alokasi keuangan yang mudah melalui 20 tabungan dan 20 deposito, serta fleksibilitas tenor deposito harian, Krom memastikan setiap nasabah dapat mengelola keuangan mereka dengan cara yang paling tepat sesuai dengan kebutuhan mereka.
Ke depan, Krom akan fokus pada strategi untuk meningkatkan adopsi nasabah, terutama dengan memanfaatkan posisinya dalam Kredivo Group, dan fokus pada pembangunan produk digital yang membantu generasi muda membangun kemandirian finansial. Peluncuran aplikasi perbankan digital Krom semakin memperkuat posisi strategis Kredivo Group dalam membentuk masa depan industri keuangan Indonesia yang semakin inklusif untuk semua lapisan masyarakat.
Sebagai penyedia layanan keuangan, Kredivo Group sudah memiliki ekosistem yang kuat, termasuk Kredivo sebagai pelopor Buy now Pay later (BNPL) di Indonesia dengan hampir 10 juta pengguna, dan KrediFazz sebagai brand P2P lending yang menyalurkan pinjaman pribadi bagi segmen masyarakat yang belum tersentuh layanan keuangan. (Z-2)
Back to Back Loan merupakan program pinjaman yang memungkinkan nasabah memperoleh kredit dengan menjaminkan dana simpanan mereka sendiri di bank yang sama.
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menerbitkan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Nomor 24 Tahun 2025 tentang Pengelolaan Rekening pada Bank Umum
AFTECH dan Perbanas menegaskan komitmennya untuk memperkuat sinergi antara perbankan dan fintech sebagai langkah krusial dalam memperluas akses kredit nasional.
Menurutnya, pemerintah daerah justru membutuhkan anggaran untuk dibelanjakan untuk pembangunan daerah.
DPR RI desak pemerintah daerah klarifikasi dana Rp234 triliun yang mengendap di bank.
Finnet aktif membantu proses penyidikan kasus dugaan korupsi pengadaan mesin electronic data capture (EDC) di salah satu Bank BUMN.
Sepanjang 2025, sektor ritel perangkat teknologi dan gaya hidup digital menunjukkan dinamika pertumbuhan yang relatif stabil.
Menko Airlangga menegaskan bahwa sektor digital kini berkedudukan sebagai mesin ketiga (third engine) pertumbuhan ekonomi Indonesia.
SAAT memasuki masa Adven, kita diajak untuk berhenti sejenak dan mengambil jarak dari ritme hidup yang serba cepat.
TikTok Indonesia menegaskan komitmennya untuk memperkuat perlindungan pengguna sepanjang 2025, seiring meningkatnya aktivitas dan tantangan di ruang digital.
Remaja saat ini lebih membutuhkan dukungan emosional dan pendampingan untuk menavigasi kompleksitas ruang siber.
Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Batam, Gustian Riau, mengatakan sistem berbasis digital ini dirancang untuk mengunci data penerima sejak awal.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved