Headline
Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.
Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.
PT Moduit Digital Indonesia (Moduit), startup Digital Private Wealth Management Platform menawarkan kepada para nasabahnya Obligasi Ritel (ORI) seri ORI021 yang diterbitkan pemerintah dengan kupon 4,90%.
Besaran kupon dinilai menarik di tengah dinamika kondisi likuiditas pasar keuangan yang saat ini masih positif. Imbal hasil investasi ORI ini masih dianggap menarik jika dibandingkan dengan berbagai alternatif investasi lainnya.
Chief Marketing Officer Moduit, Stefanus Adi Utomo menyebut investasi pada SBN akan menguntungkan para investor.
“Awal tahun 2022 ini merupakan momentum untuk berinvestasi pada produk obligasi. Sebab produk obligasi punya peminatnya sendiri, yaitu para investor yang menghendaki income secara rutin. Apalagi kupon dan imbal hasil dari ORI021 ini dinilai lebih tinggi dari bunga deposito saat ini,” tuturnya.
Menurut analisis Stefanus, meningkatnya minat investor ke produk obligasi karena beberapa hal. Antara lain karena tren produk obligasi yang digemari investor mulai meningkat. Terlebih lagi, dalam beberapa bulan belakangan, pemerintah memberikan keringanan Pajak Penghasilan (PPh) kupon obligasi untuk investor domestik menjadi 10% dari yang sebelumnya 15%.
“Efek dari beberapa kebijakan tersebut memberikan dorongan pada peningkatan peminatan produk obligasi,” ujarnya.
Stefanus kembali menjelaskan bahwa produk-produk obligasi pemerintah perdana dan sekunder akan dipasarkan pada nasabah-nasabah Moduit Advisor.
“Kami masih memasarkan untuk nasabah-nasabah Moduit Advisor. Kami yakin, produk obligasi ini akan menambah alternatif produk bagi nasabah dalam mencapai kebutuhan finansialnya,” ujar Stefanus.
Pemasaran produk ini, tambah Stefanus, merupakan upaya Moduit melengkapi produk wealth management yang terkurasi dalam platformnya setelah sebelumnya sudah terdapat berbagai pilihan produk reksa dana.
Investment Connoisseur Moduit, Manuel Adhy Purwanto menambahkan, peluncuran produk obligasi ini diharapkan dapat memberikan pilihan berbagai investasi bagi para investor.
“Kami mencoba memberikan yang terbaik bagi investor kami dalam memilih pilihan investasinya. ORI021 merupakan produk obligasi baru dari pemerintah yang memiliki nilai investasi tinggi serta aman. Dengan produk obligasi ini, investor bisa menjadikannya salah satu pilihan terbaik pada awal tahun 2022,” ujarnya. (RO/E-1)
"Dana yang diterbitkan dari ORI020 akan digunakan untuk pemenuhan target APBN. Penggunaan APBN ini termasuk upaya untuk penanganan dan pemulihan dari dampak covid-19,"
"Yang menarik adalah kupon yang ditawarkan itu 4,95% per tahun. Kompetitif dibanding deposito yang antara 2% hingga 3%," tuturnya dalam peluncuran virtual ORI020, Senin (4/10).
Dalam penjualannya, Bank bjb dipercaya untuk turut terlibat sebagai Sub Mitra Distribusi Pemasaran SBN Ritel Online.
Pemerintah Republik Indonesia menerbitkan ORI022, obligasi ritel sebagai investasi yang aman dan dijamin pemerintah.
PT Mandiri Sekuritas kembali dipercaya oleh Kementerian Keuangan RI sebagai mitra distribusi Surat Berharga Negara (SBN) Ritel jenis Obligasi Negara Ritel (ORI) seri 023 (ORI023).
Perkembangan teknologi informasi yang semakin pesat dan permintaan konsumen yang semakin beragam menyebabkan model layanan keuangan tradisional sudah tidak relevan bagi konsumen
Layanan fintech P2P lending memberikan kemudahan untuk mendapatkan pinjaman dana maupun berinvestasi. Bagaimana kiat agar manfaatnya optimal?
Karena rasa tidak aman tersebut pihak pelapor akhirnya berani melaporkan kejadian tersebut kepada Polda Metro Jaya.
WARGA di Kepulauan Seribu sudah bisa melakukan transaksi keuangan digital
PT Vega Data dan PT Barracuda Fintech Indonesia adalah perusahaan fintech ilegal yang memiliki 76 karyawan, lengkap dengan HRD, supervisor dan debt collector.
Fintech Ilegal menerapkan biaya denda pembayaran Rp50 ribu per hari
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved