Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
PERUSAHAAN Listrik Negara atau PLN (Persero) siap memasok listrik sebesar 678 megawatt (MW) untuk mendukung produksi bahan bakar minyak (BBM) di Grass Root Refinery (GRR) atau kilang minyak Tuban milik PT Pertamina Rosneft Pengolahan dan Petrokimia (PT PRPP), Jawa Timur.
Direktur Utama PLN Zulkifli Zaini menuturkan, melalui nota kesepahaman (MoU) dengan PT PRPP, pihaknya akan memasok listrik yang dibutuhkan GRR Tuban mulai dari pembangunan hingga beroperasi.
"Proyek GRR Tuban ini merupakan salah satu proyek strategis nasional. PLN mendukung tersedianya pasokan listrik dengan keandalan tinggi, berkualitas dan harga kompetitif," ujar Zulkifli dalam keterangannya, Jumat (24/9).
PT PRPP merupakan perusahaan patungan antara PT Pertamina (Persero) dengan Rosneft Singapore Pte Ltd yang merupakan afiliasi perusahaan migas Rosneft asal Rusia. Dia menuturkan, PLN siap memenuhi berapa pun kebutuhan listrik di kilang minyak yang terintegrasi dengan kompleks petrokimia ini. Dipaparkan bahwa saat ini, kelistrikan Jawa Bali memiliki daya mampu netto sekitar 38 gigawatt (GW) dengan beban puncak sekitar 26 GW.
"Setelah PLN ikut memasok listrik ke Blok Rokan dan dilanjutkan ke kilang GRR Tuban, Kami optimistis dapat terus menyediakan pasokan listrik bagi industri minyak dan gas nasional," jelasnya
Adapun Direktur Utama PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Djoko Priyono menjelaskan keandalan pasokan listrik sangat dibutuhkan di kilang yang bakal memproduksi BBM sebesar 230 ribu barel per hari. Pertamina mengaku membutuhkan pasokan listrik sebesar 20 MW dari PLN sejak kontruksi dimulai pada kuartal III 2023.
Sedangkan, tahap commisioning yang ditargetkan pada kuartal II 2026, Pertamina membutuhkan pasokan listrik sebesar 50 MW. Ditargetkan pada kuartal I tahun 2027, GRR Tuban sudah beroperasi penuh.
"Dengan beroperasi penuh Pertamina butuh pasokan daya sebesar 678 MW yang ini rencananya akan dipasok melalui kombinasi antara self power generation dan grid system milik PLN," tandasnya. (OL-8)
Samuji (72) tak bisa menyembunyikan rasa leganya. Puluhan tahun mengandalkan kekuatan betis untuk memutar roda demi mengais rezeki, kini ia bisa bernapas lebih panjang.
Bupati Tuban bersama Yayasan Gerakan Solidaritas Nasional (YGSN) menyerahkan bantuan becak listrik dari Presiden RI Prabowo Subianto, bagi warga kurang mampu yang sudah lanjut usia.
Layanan angkutan gratis Si Mas Ganteng dengan 20 mobil dan 20 bus disediakan pemda untuk transportasi aman dan nyaman bagi pelajar.
Sekitar 1000 batang pohon ditanam sejumlah elemen masyarakat dan pelajar di Kabupaten Tuban, Jawa Timur, Minggu (9/11).
Hingga Senin (27/10) sore, baru dua lokasi yang dilakukan pengecekan, yakni, SPBU Patung di Kelurahan Latsari, Kecamatan Tuban serta SPBU Dasin di Desa Sugihwaras, Kecamatan Jenu.
Lahan baku sawah (LBS) dan tegalan yang bakal di tanami jagung di Kabupaten Tuban, seluas 8.740 hektar. Hingga kuartal lV ini, lahan yang sudah ditanami jagung seluas 1.133 hektar.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved