Headline
Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.
Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.
PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. menyiapkan dana tunai senilai total Rp19,9 triliun untuk menjamin kebutuhan dana nasabahnya selama libur Natal 2020 dan Tahun Baru 2021.
Corporate Secretary Bank BTN Ari Kurniaman menuturkan dana tunai tersebut disiapkan perseroan sebagai upaya mengantisipasi peningkatan kebutuhan uang tunai jelang Natal 2020 dan Tahun Baru 2021.
“Kami proyeksikan total dana tunai yang kami siapkan tersebut dapat menjamin tercukupinya kebutuhan dana tunai bagi nasabah selama 14 hari terhitung dari 21 Desember 2020 hingga 3 Januari 2021,” kata Ari di Jakarta, Senin (21/12).
Selama masa libur panjang tersebut, lanjutnya, Bank BTN memproyeksikan ada kebutuhan dana kas sebesar Rp1,42 triliun per hari. Kebutuhan likuiditas tersebut mencapai 1,35 kali dari maksimal likuiditas Kantor Cabang.
Ari menjelaskan, dari total dana yang disiapkan emiten bersandi saham BBTN tersebut, sebanyak 25% atau setara Rp4,9 triliun dialokasikan untuk mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) yang tersebar di seluruh Indonesia. Kemudian, sekitar 75% sisanya atau setara Rp14,9 triliun dialokasikan untuk kas Kantor Cabang, Kantor Cabang Pembantu, dan Kantor Kas Bank BTN.
Selain itu, menurut Ari, alokasi dana tersebut juga telah memperhitungkan peningkatan transaksi digital channel delivery Bank BTN. Perseroan, tambahnya, juga telah memperhitungkan pengurangan jumlah hari libur.
“Kami berusaha untuk memberikan kenyamanan kepada para nasabah Bank BTN dengan ketersediaan uang tunai pada libur panjang tersebut. Nasabah juga dapat dengan mudah menggunakan fasilitas mobile banking Bank BTN kapan saja, dimana saja dengan mudah dan cepat dapat digunakan untuk menambah kenyamanan nasabah dalam bertransaksi khususnya selama liburan berlangsung,” kata Ari.(R0/E-1)
Penutupan sementara dilakukan tanggal 25 Desember, 31 Desember 2020 dan 1 Januari 2021.
UNTUK memastikan pengamanan libur akhir tahun natal dan tahun baru, Kakorlantas Polri Irjen Istiono melakukan pengecekan pengamanan di stasiun Gambir, Jakarta Pusat, Selasa (22/12).
KEPOLISIAN memastikan antisipasi pencegahan penyebaran covid-19 dengan menyiapkan rapid tes antigen di sejumlah rest area tol Jakarta-Cikampek.
SEJUMLAH terminal dan rest area di tol japek dicek kesiapannya hadapi libur natal dan tahun baru oleh pejabat terkait,
Pemprov DKI Jakarta memutuskan pada pelayanan perizinan dan nonperizinan untuk kegiatan yang berpotensi menimbulkan kerumunan pada pergantian malam tahun baru 2020-2021.
Animo terhadap layanan pesan dahulu (pre-order service) tes covid-19 di Airport Health Center Bandara Soekarno-Hatta terus meningkat selama dua hari belakangan.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved