Headline
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Kumpulan Berita DPR RI
PT Intiland Development Tbk tengah melaksanakan proses perizinan terkait dengan pembukaan dua lokasi akses moda raya terpadu (MRT) masing-masing di South Quarter TB Simatupang Jakarta Selatan dan Intiland Tower di Jalan Jendral Sudirman.
"Kami optimistis kalau kedua akses ini bisa dibuka akan semakin banyak masyarakat yang beralih ke moda transportasi ini," kata Direktur PT Intiland Development Tbk, Archied Noto Pradono, di Jakarta, pekan lalu.
Menurut Archied yang juga didampingi Sekretaris Perusahaan Theresia Rustandi, dengan dibukanya kedua akses akan membuat perubahan besar dalam gaya hidup masyarakat di kawasan tersebut.
Theresia mengatakan pembukaan akses di SouthQuarter dapat dilaksanakan dengan membangun skybridge serta stasiun baru mengingat jarak dari Stasiun Fatmawati ke Lebak Bulus masih terlalu jauh.
Menurut Theresia, lahan di South Quarter siap untuk dimanfaatkan, apalagi di kawasan tersebut sudah tersedia lahan parkir termasuk di dalamnya terdapat mal sehingga dapat dimanfaatkan pengguna MRT nantinya.
Adapun untuk di Intiland Tower, akses dapat dilakukan dari bawah tanah. "Saat ini kondisinya hanya dibatasi dinding, tinggal di buka saja," jelas Theresia.
Theresia optimistis rencana pembukaan kedua akses ini dapat diwujudkan mengingat masyarakat juga banyak yang akan terbantu. Apalagi, target dari pembangunan MRT ialah agar masyarakat beralih menggunakan transportasi publik dari semula kendaraan pribadi.
"Dengan kenyamanan dan ketepatan waktu yang diberikan, saya yakin akan dapat menggaet para pengguna kendaraan untuk beralih menggunakan MRT," kata Theresia.
Sebagai informasi, saat ini Intiland Development sudah memiliki tujuh proyek yang terintegrasi oleh MRT. Ketujuh proyek tersebut ialah 57 Promenade di kawasan Hotel Indonesia, Intiland Tower di Sudirman, 1 Park Avenue yang dekat dengan Blok M South Quarter, dan South Quarter Rest di Fatmawati, serta South Grove, Serenia Hills, dan Poins yang dekat dengan Stasiun Lebak Bulus. (Ant/S-5)
LINKTOWN kembali menorehkan prestasi gemilang di industri properti nasional dengan meraih One Smile Club Award 2026 dari Sinar Mas Land.
Perpanjangan insentif PPN memberikan ruang yang lebih nyaman bagi masyarakat untuk merencanakan kepemilikan rumah
Emiten properti PT Winner Nusantara Jaya Tbk (WINR) mengumumkan langkah strategis untuk memperkuat pangsa pasar di kawasan Jabodetabek
Peluncuran rumah contoh menjadi kesempatan bagi masyarakat untuk melihat langsung wujud hunian yang ditawarkan.
Cushman & Wakefield memprediksi bahwa sektor properti akan mengalami penguatan yang berkelanjutan pada 2026. Sinar Mas Land menghadirkan program National Sales bertajuk Royal Key.
Survei Harga Properti Residensial (SHPR) Bank Indonesia menyebutkan akses terhadap infrastruktur transportasi massal menjadi pendorong kenaikan harga dan minat beli properti residensial.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved