Headline

RI dan Uni Eropa menyepakati seluruh poin perjanjian

Fokus

Indonesia memiliki banyak potensi dan kekuatan sebagai daya tawar dalam negosiasi.

Pertunjukan Lampu Merah Putih Menghias Balai Kota San Francisco

Galih Agus Saputra
19/8/2020 18:55
Pertunjukan Lampu Merah Putih Menghias Balai Kota San Francisco
Ikut merayakan HUT RI ke-75, balai kota San Francisco dihias pertunjukan lampu merah putih.(Dok. KJRI San Francisco)

KISAH perayaan HUT RI ke-75 dari berbagai belahan dunia belum usai. Di Amerika Serikat, suasana perayaan hari kemerdekaan Indonesia juga tampak di Balai Kota San Francisco. 

Gedung Balai Kota San Francisco menjadi berwarna merah putih dengan pertunjukan LED. Konsul Jenderal RI di San Francisco, Simon D.I Soekarno, yang datang khusus untuk menyaksikan atraksi lampu merah putih kali ini, melalui siaran pers menuturkan jika Wali kota San Francisco sangat mendukung Indonesia dan kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi terhadap Indonesia.

"Kami berharap di masa mendatang perayaan kemerdekaan Indonesia dapat terus diselenggarakan di balai kota terutama untuk memperingati hubungan bilateral Indonesia – AS yang tahun ini sudah memasuki yang ke-71 tahun,” ungkapnya, dalam siaran pers yang diterima Media Indonesia, Rabu (19/8).

Pertunjukan lampu LED Merah Putih di gedung seluas 46,000 m2 ini berlangsung pada Selasa (18/8) waktu setempat. Pertunjukan itu pun menjadi momen kebanggaan bagi WNI yang tinggal di San Francisco. Yuli, WNI yang sudah tinggal di kota tersebut selama puluhan tahun mengaku terharu melihat perayaan kali ini.

“Saya sangat bangga dan terharu sekali karena selama 40 tahun saya tinggal di AS, baru pertama kali ini saya melihat lampu merah putih bendera Indonesia dihidupkan saat HUT RI. Saya juga berterima kasih kepada Wali Kota San Francisco, dengan LED Light show ini mencerminkan pemerintah setempat sangat menghargai keberadaan masyarakat Indonesia di San Francisco Bay Area,” katanya.

WNI yang hadir juga tampak mengenakan atribut seperti bendera Indonesia, baju merah putih, dan sebagainya. Secara spontan mereka menyanyikan lagu Indonesia Raya di depan balai kota.

Avelange, seorang warga AS yang pernah berkunjung ke Indonesia pun mengaku bergegas ke balai kota setelah mendengar informasi adanya pertunjukan lampu untuk perayaan HUT RI.
“Saya pernah mengunjungi Indonesia seperti Labuan Bajo dan Pulau Komodo. Indonesia itu merupakan negara dengan penduduk Islam tertinggi di dunia, saya sendiri pun seorang muslim. Saya datang ke Balai Kota karena melihat jadwal LED Light Show malam ini adalah untuk memperingati hari kemerdekaan Indonesia,” ujarnya. (M-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Bintang Krisanti
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik