Headline

Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.

Ada Cerita Kemarahan di Album Perdana Marion

Abdillah Marzuqi
28/8/2019 16:35
Ada Cerita Kemarahan di Album Perdana Marion
Marion Jola saat jumpa pers peluncuran album perdananya di Jakarta, Selasa (27/8).(MI/ Abdillah Marzuqi)

SETELAH merilis empat single, Marion Jola akhirnya merilis album perdana pada Selasa (27/8) di Jakarta. Bertajuk "Marion", album itu memasukkan tujuh lagu baru selain single yang sudah dirilis.

"Makna album buat aku, artinya aku diberikan kepercayaan, pengakuan dari label, manajemen, dan produser untuk merilis album. Artinya, aku sudah mencapai titik di mana aku dipercayai untuk merilis sebuah album, and it's a honor," kata Marion saat peluncuran albumnya.

Penyanyi jebolan Indonesian Idol 2018 bertutur jika lagu-lagu di albumnya mengambil tema kisah cinta sebagai benang merahnya. Kesebelas lagu yang ada di album Marion menceritakan tentang cerita cinta dari sisi yang berbeda. Selain itu, cerita cinta juga dibumbui dengan tema kerinduan, kecemasan, kemarahan, dan perasaan lain tentang cinta.

Soal penciptaan lagu, perempuan berusia 19 tahun kelahiran Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) itu mengaku mendapat bantuan dari Nino dari RAN, Ilman dan Lale dari Maliq & D'Essentials yang tergabung dalam proyek Laleilmanino. Mereka menjadi sosok dibalik lagu-lagu terbaik Marion Jola dalam album Marion. Laleilmanino bertindak sebagai produser, komposer, arranger, sekaligus pencipta lagu untuk semua lagu.

"Aku masih belajar menciptakan lagu, sedikit demi sedikit. Mereka (Laleimanino) paling tanya, aku suka lagu yang seperti apa. Nah, yang kerja keras Kak Laleimanino," ujar penyanyi yang akrab disapa Lala.
Sebelas lagunya keseluruhan merepresentasikan warna musik pop dan R&B. Dua aliran itu sengaja menjadi titik berat. Karena karakter suara Marion Jola yang memang serasi dalam genre tersebut.

Aransemen dalam semua lagu sengaja dibuat ringan, simpel, tanpa berlebih bunyi. Versi digital album Marion telah dirilis pada 19 Juli 2019. Album Marion juga sempat menempati posisi pertama di chart iTunes Indonesia dalam beberapa jam. Saat ini, CD album Marion disebut telah terjual hingga 100ribu keping dalam waktu 25 hari di seluruh gerai KFC. (M-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Bintang Krisanti
Berita Lainnya