Headline

Reformasi di sisi penerimaan negara tetap dilakukan

Fokus

Operasi yang tertunda karena kendala biaya membuat kerusakan katup jantung Windy semakin parah

Ini Bentuk Lubang Hitam

Rizky Noor Alam
11/4/2019 16:30
Ini Bentuk Lubang Hitam
Foto Lubang Hitam(dok. AFP EUROPEAN SOUTHERN OBSERVATORY)

Lubang hitam atau Black Hole yang selama ini digambarkan sebagai sebuah momok mengerikan di luar angkasa. Pasalnya bisa menghisap objek apapun di sekelilingnya. Akhirnya terkuak juga bentuk asli lubang hitam. Para astronom pada Rabu, 10 April 2019 merilis foto lubang hitam pertama yang pernah disaksikan manusia di Bumi

Sebagaimana dikutip dari AFP  foto fenomenal tersebut menunjukan lubang hitam terlihat seperti lingkaran berwarna jingga, yang merupakan gas bersuhu tinggi dan plasma, mengelilingi inti berwarna hitam pekat. Para ilmuwan sebenarnya sejak abad 18 sudah mengetahui tentang bintang-bintang gelap tak terlihat di alam semesta. Hingga hari ini, belum satu pun objek misterius itu yang berhasil dipotret teleskop buatan manusia.

Foto bersejarah dari lubang hitam tersebut berhasil direkam jaringan teleskop di Bumi bernama Event Horizon Telescope (EHT). Seperti yang diketahui, jarak lubang hitam tersebut 50 juta tahun cahaya dari Bumi. Menurut para ilmuwan lubang hitam itu terletak di galaksi bernama M87. Temuan tersebut berbeda dari rumor-rumor sebelumnya yang menyebut foto lubang hitam itu adalah Sagittarius A, yang terletak di pusat Galaksi Bimasakti, tempat tata surya kita berada.

"Jarak lubang hitam ini benar-benar di luar imajinasi kita," ungkap seorang astronom dari Pusat Riset Sains Nasional (CNRS) Prancis, Frederic Gueth.

Lubang hitam itu sendiri difoto EHT, jejaring yang terdiri dari 8 teleskop yang terletak di Amerika Serikat (Hawaii dan Arizona), Spanyol, Meksiko, Chile, dan Kutub Selatan. Proses perekammnya dilakukan selama beberapa hari pada April 2017 lalu, teleskop-teleskop tersebut membidik Sagittarius A dan M87.

Kedelapan teleskop tersebut beroperasi bersama-sama seperti membentuk sebuah cermin raksasa seukuran Bumi demi menangkap citra lubang-lubang hitam tersebut. Pada akhirnya, para ilmuwan lebih memilih foto M87 karena dinilai lebih fotogenik. Sementara Sagittarius A dinilai terlalu aktif untuk difoto. (M-3)

Baca juga : Kloning Kuda yang Telah Punah 42 Ribu Tahun Segera Dimulai
 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Thalatie Yani
Berita Lainnya