Headline

Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.

15 Fitur Sketchbook Pro yang Jarang Diketahui

Reynaldi Andrian Pamungkas
17/12/2025 19:00
15 Fitur Sketchbook Pro yang Jarang Diketahui
Berikut Fitur Sketchbook Pro yang Jarang Diketahui(Doc Microsoft Store)

SKETCHBOOK Pro adalah aplikasi menggambar dan melukis digital yang dirancang untuk seniman, ilustrator, desainer, dan hobiis.

Aplikasi ini terkenal karena ringan, responsif, dan terasa seperti menggambar di kertas asli, terutama saat digunakan dengan stylus atau pen tablet.

Berikut 15 Fitur Sketchbook Pro yang Jarang Diketahui

1. FlipBook

Buat animasi sederhana langsung di Sketchbook dengan fitur FlipBook.

2. Menu Lagoon

Toolbar melingkar yang bisa diatur ulang sesuai tool favoritmu.

3. Adjustments Gambar

Atur Brightness atau Contrast, Hue atau Saturation, Color Balance, Grayscale, invert tanpa software lain.

4. Mirror Canvas

Fitur tersembunyi untuk mencerminkan gambar atau canvas secara horizontal atau vertikal.

5. Custom Brush Pucks

Kontrol ukuran, opacity, dan aliran kuas langsung lewat pucks.

6. Drag dan Drop Kuas ke Lagoon

Simpan kuas sering dipakai pada marking menu untuk akses lebih cepat.

7. Pengaturan Hotkeys Lanjutan

Kamu bisa mengubah shortcut untuk hampir semua tools sesuai gaya kerja.

8. Canvas Custom Size

Tentukan ukuran kanvas dan DPI untuk hasil resolusi tinggi.

9. Auto Save Recovery Files

Sketchbook menyimpan file recovery otomatis supaya karya tidak hilang saat crash.

10. PSD Default Save Option

Simpan otomatis sebagai PSD agar lebih mudah di edit di aplikasi lain seperti Photoshop.

11. Incremental File Naming

Sketchbook bisa menamai file berurutan otomatis sehingga buat versi karya lebih mudah.

12. Pen Mode

Aktifkan hanya input stylus untuk menghindari goresan jari yang tidak disengaja.

13. Pixel Preview Toggle

Lihat gambar dengan detail piksel mentah atau anti aliasing sesuai kebutuhan.

14. Rotate Canvas dengan Hotkeys atau Puck

Putar kanvas layaknya menggambar di kertas nyata.

15. Customizable Canvas Preferences

Ubah opsi tampilan seperti bahasa, default save format, dan optimasi performa sesuai perangkat.

Banyak fitur ini tersembunyi di menu Preferences atau hanya muncul saat kamu memakai stylus atau tablet. Eksplorasi fitur seperti FlipBook atau Mirror bisa mengubah cara bekerja dari sekadar sketsa ke ilustrasi kompleks atau animasi sederhana. (Z-4)

Sumber: evantotuts, autodesk



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Reynaldi
Berita Lainnya