Headline

Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.

Spesifikasi Samsung Galaxy A07, Ponsel Bertenaga Harga Cuma Rp1 Jutaan

Rifaldi Putra Irianto
10/11/2025 20:48
Spesifikasi Samsung Galaxy A07, Ponsel Bertenaga Harga Cuma Rp1 Jutaan
Samsung Galaxy A07.(Dok. Samsung)

SAMSUNG resmi menghadirkan Galaxy A07 di Indonesia, perangkat seluler sejutaan terbaru dari Samsung yang menawarkan peningkatan nyata mulai dari dapur pacu yang mumpuni hingga perangkat yang tangguh. Membuat ponsel Samsung Galaxy A07 siap menemani pengguna dalam mendukung aktivitas harian.

“Melalui Galaxy A07, kami ingin menghadirkan ponsel yang pasti bisa mendampingi ritme hidup masyarakat Indonesia. Bukan hanya soal performa yang cepat dan efisien, tapi juga tentang kenyamanan pakai untuk waktu lama dan keamanan data, memberi kepercayaan diri bagi pengguna untuk terus bergerak tanpa batas,” kata MX Product Marketing Senior Manager Samsung Electronics Indonesia, Verry Octavianus, dalam keterangan pers Senin (10/11).

Melihat spesifikasi Samsung Galaxy A07, berikut rangkumannya:

1. Siap Ngebut Buat Kerja Berkat Helio G99

Samsung Galaxy A07 hadir dengan chipset MediaTek Helio G99, teknologi itu mampu menghadirkan performanya cepat dan efisien untuk tugas di dalam maupun di luar ruangan. Membuat pengguna bisa buka aplikasi kerja seperti WhatsApp, email, dan peta, maupun berpindah antar aplikasi tanpa waktu tunggu yang menyebalkan.

Performa stabil yang dimiliki ponsel ini pun siap membantu pengguna tetap fokus kerja tanpa gangguan lag atau panas berlebih, bahkan di kondisi outdoor. Menjadikan pekerjaan bisa selesai lebih cepat, komunikasi dengan tim lebih lancar, dan pengguna bisa tetap produktif meski aktivitas padat di lapangan.

2. Layar yang luas

Samsung Galaxy A07 hadir dengan layar 6,7 inci yang luas dan nyaman untuk berbagai aktivitas harian. Dengan refresh rate 90Hz, setiap gerakan di layar terasa lebih halus dan responsif, baik saat scroll media sosial, membaca dokumen kerja, maupun menonton video.

Bagi pengguna yang sering beraktivitas di luar ruangan, layar Galaxy A07 juga tetap bisa diandalkan berkat tingkat kecerahan optimal yang memastikan tampilan tetap jelas di bawah cahaya matahari. Menjadikan baca pesan, melihat arah di peta, atau memantau data kerja di lapangan, semua bisa dilakukan dengan nyaman.

3. Sistem Keamanan Aplikasi

Samsung Galaxy A07 juga dibekali fitur Auto Blocker, sistem perlindungan mumpuni yang membantu pengguna terbebas dari instalasi aplikasi dari sumber tak dikenal, juga dari iklan tidak diinginkan. Fitur ini memberikan kontrol penuh pengguna atas izin aplikasi, serta menjaga perangkat tetap aman digunakan setiap hari.

4. Tahan Debu dan Air

Urusan ketangguhan, ponsel ini dilengkapi dengan sertifikasi IP54. Artinya, perangkat ini tahan terhadap debu dan cipratan air ringan, cukup tangguh untuk mendukung aktivitas lapangan tanpa perlu khawatir cepat rusak. Pengguna pun bisa ambil foto progres proyek di area berdebu, atau komunikasi dengan tim di luar ruangan tanpa rasa cemas.

5. Desain ramping dan ringan

Ponselnya dirancang agar tetap nyaman digunakan di situasi dinamis, karenanya Samsung Galaxy A07 hadir dengan desain yang ramping dan ringan dengan ketebalan hanya 7,6 mm dan bobot 184 gram, membuatnya nyaman digenggam. Bodi-nya yang solid tapi ramping membuatnya aman dibawa ke mana saja, dari site proyek, perjalanan antar kota, hingga pertemuan-pertemuan di lokasi outdoor.

6. Harga

Dengan semua keunggulannya, Galaxy A07 tetap hadir di harga yang bersahabat, mulai dari Rp1.399.000 dalam tiga warna kekinian, Green, Light Violet, dan Black. Setiap pembelian sudah dilengkapi travel adapter 25W.  (H-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri Rosmalia
Berita Lainnya