Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
DALAM era teknologi kecerdasan buatan generatif (generative AI/GenAI) merevolusi cara kerja, dunia human resources (HR) dituntut bertransformasi lebih cepat dan cerdas.
"GenAI bukan lagi sekadar alat bantu, tetapi menjadi akselerator transformasi menyeluruh, mulai dari proses rekrutmen, pengelolaan talenta, hingga membentuk pengalaman karyawan yang lebih adaptif dan bernilai," ujar Kemal Effendi Gani, Group Chief Editor Swa, dalam keterangannya, Jumat (18/7).
Namun demikian, sentuhan manusia tetap menjadi inti dari transformasi ini. Seperti yang ditegaskan oleh HR thought leader, Josh Bersin, yakni organisasi yang hanya berfokus pada teknologi tanpa mempertahankan pendekatan manusiawi akan kehilangan engagement karyawan, kreativitas, dan budaya kerja yang sehat.
Hal ini juga diperkuat oleh data terbaru dari McKinsey (2024) yang menunjukkan bahwa perusahaan yang mampu memadukan pemanfaatan teknologi dengan strategi human-centered mengalami peningkatan produktivitas hingga 2,3 kali lipat dan penurunan turnover karyawan sebesar 30% dibandingkan dengan organisasi yang hanya mengejar digitalisasi semata.
Para eksekutif dinilai harus siap untuk mengkaji ulang dan menyesuaikan rencana dan harapan mereka pada GenAI ketika alat ini makin berkembang dan kemahiran karyawan meningkat. Para pemimpin bisnis harus bermitra dengan HR untuk menilai investasi GenAI harus mengubah peran dan alur kerja tim dan untuk mengidentifikasi calon internal potensial untuk peran yang baru dirancang ulang.
"Implementasi set system manajemen SDM di perusahaan sukses menempatkan direktorat HC/SDM sebagai enabler penghubung antara fungsi direktorat utama sebagai penentu kebijakan strategi bisnis perusahaan dengan fungsi direktorat lain," tutur Yasmine Nasution, Managing Director LM FEB UI.
Untuk mendorong manajemen SDM itu, Swa Media Group bersama Lembaga Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (LM FEB UI) kembali menggelar The 16th Indonesia HR Excellence Conference & Awarding 2025, Jakarta, Rabu (16/7). Para pemenangnya yaitu Protelindo Group, Toyota-Astra Motor, Huawei Tech Investment, Bank Mandiri, Allianz Indonesia, Triputra Agro Persada, Alcon, Bina Pertiwi, Dharma Satya Nusantara, Bank SMBC Indonesia, Bank Permata, TechConnect, Elnusa, Amartha Mikro Fintek, AIA Financial, dan Prudential Life Assurance. (I-2)
Google menambah rangkaian fitur berbasis Gemini di Gmail, termasuk tab baru “AI Inbox” yang membaca email pengguna lalu menyarankan daftar tugas (to-dos) serta topik penting
Banyak kreator, perusahaan, dan lembaga publik masih belum memiliki keterampilan yang tepat untuk memanfaatkan teknologi ini secara maksimal.
Aktivision kembali menjadi sorotan setelah gelombang protes dari para pemain mencuat terkait dugaan penggunaan aset berbasis AI generatif
Lansia kini menjadi target empuk penipuan berbasis AI, mulai dari deepfake hingga kloning suara.
ICS Compute, AWS Advanced Partner di Indonesia, menandatangani perjanjian kolaborasi strategis (SCA) dengan Amazon Web Services, Inc. (AWS) dalam acara AWS Summit di Jakarta.
Di sebagian besar perusahaan kini memiliki setidaknya tiga hingga empat generasi yang berinteraksi setiap hari.
Acara tahunan yang dihadiri khusus management ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus penghargaan atas dedikasi dan kontribusi luar biasa mereka.
ANGGOTA Komisi XII DPR RI Jalal Abdul Nasir menyoroti isu kelangkaan BBM di SPBU swasta dan kabar dirumahkannya sebagian karyawan.
Hingga awal 2025, lebih dari 57.000 tenaga kerja telah mengikuti program pelatihan IWIP dan WBN.
Deloitte Global Human Capital Trends Survey (2025) mengungkap lebih dari dua pertiga (66,6%) pekerja merasa sistem evaluasi kinerja mereka tidak adil dan kurang setara.
Bagi Hanasui, perjalanan ini bukan sekadar agenda tahunan, melainkan bentuk nyata apresiasi kepada tim yang telah menjadi pilar kesuksesan.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved