Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Indra Sjafri Beberkan Alasan Arkhan Fikri dan Rayhan Hannan Absen di Laga Indonesia U-23 Vs Mali

Ferdian Ananda Majni
16/11/2025 13:45
Indra Sjafri Beberkan Alasan Arkhan Fikri dan Rayhan Hannan Absen di Laga Indonesia U-23 Vs Mali
PELATIH Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri.(Dok. Antara)

PELATIH Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri, menjelaskan alasan absennya Arkhan Fikri dan Rayhan Hannan saat Garuda Muda kalah 0-3 dari Mali dalam laga uji coba di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (15/11).

Kedua pemain tersebut tidak masuk daftar skuad karena kondisi fisik yang belum optimal. Indra menegaskan bahwa Arkhan dan Rayhan belum sepenuhnya siap untuk diturunkan.

"Arkhan Fikri masih perlu sekitar satu minggu pemulihan. USG terakhir menunjukkan perkembangan dari cedera hamstring yang dialaminya di klub," kata Indra dalam konferensi pers usai pertandingan.

Sementara itu, Rayhan Hannan juga belum diberi kesempatan tampil di laga Indonesia U-23 Vs Mali U-23 tersebut.

"Untuk Hannan, kami tidak ingin ambil risiko. Walaupun hasil USG menunjukkan sudah baik, tim pelatih ingin memastikan ia benar-benar seratus persen siap," lanjutnya.

Tanpa Arkhan, posisi gelandang pengatur permainan diisi oleh Ananda Raehan. Gelandang PSM Makassar itu berkolaborasi dengan Ivar Jenner serta Rafael Struick, yang menjalani peran baru sebagai gelandang serang.

Adapun posisi sayap kanan yang biasanya ditempati Rayhan digantikan oleh Rahmat Arjuna. Pemain Bali United tersebut menjadi tumpuan serangan sisi kanan, ditemani Dony Tri Pamungkas yang bergerak dari sektor kiri.

Dalam duel tersebut, Indonesia U-23 harus mengakui keunggulan Mali setelah kebobolan tiga gol. Sekou Doucoure mencetak gol cepat pada menit kelima, disusul Wilson Samake pada menit ke-34 dan ditutup oleh Moulaye Haidara pada masa tambahan waktu.

Garuda Muda dijadwalkan kembali menghadapi Mali pada laga uji coba kedua di Stadion Pakansari, Selasa (18/11). (H-3)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri Rosmalia
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik