Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
MASUKNYA gol jarak jauh Rizky Ridho ke dalam daftar nominasi Puskas Award 2025 mendapat perhatian dari pelatih Timnas U 23 Indra Sjafri. Ia menilai gol bek Persija Jakarta itu memang memiliki kualitas yang layak bersaing di level dunia.
Indra pernah menangani Rizky Ridho, termasuk ketika Timnas U 23 meraih gelar Sea Games 2025. "Soal Ridho, dari sekian gol, menurut saya gol Ridho ya sudah baik. Mudah-mudahan Kadek bisa menjadi (meniru)," kata Indra kepada pewarta.
Rizky Ridho tak menduga golnya ke gawang Arema FC pada 9 Maret 2025 bakal menembus nominasi Puskas Award. Gol itu sebelumnya terpilih sebagai gol terbaik Liga 1 musim 2024 2025.
"Alhamdulillah, saya bersyukur bisa masuk nominasi Puskas Award. Jujur, saya tidak pernah membayangkan gol itu akan sejauh ini," ujar Rizky Ridho dalam keterangannya.
FIFA mengumumkan daftar nomine Puskas Award pada Jumat 14 November 2025. Ridho menjadi pemain Indonesia pertama yang masuk daftar penghargaan itu.
Aksi gol tersebut terjadi lewat skema serangan balik. Ridho memulai dari kotak penalti sendiri sebelum memberikan bola kepada Ryo Matsumura.
Ryo lalu melepas operan terobosan jauh ke jalur lari Ridho yang langsung melepaskan tembakan tanpa kontrol setelah melihat posisi kiper Arema yang terlalu maju.
"Gol itu lahir karena kerja sama tim, bukan semata-mata aksi individu. Semoga ini bisa menjadi motivasi bagi kami semua untuk terus berjuang lebih baik," kata Ridho.
Gol Ridho akan bersaing dengan 10 gol lain, termasuk milik Declan Rice ketika Arsenal menghadapi Real Madrid dan sepakan Lamine Yamal pada laga Barcelona kontra Espanyol.
Daftar nomine lain mencakup Alerrandro Souza, Alessandro Deiola, Pedro De La Vega, Santiago Montiel, Amr Nasser, Carlos Orrantia, Lucas Ribeiro, dan Kevin Rodrigues. (I-2)
MEDIA sosial mendadak dipenuhi unggahan yang mengeklaim sebagai hasil sementara voting Puskas Award 2025. Nama bek timnas Indonesia, Rizky Ridho, bahkan disebut memimpin di atas para pesaing.
Rizky Ridho masuk nominasi FIFA Puskas Award 2025 dan bersaing dengan bintang top dunia. FIFA menegaskan suara suporter sangat menentukan dengan porsi 50% dalam penilaian.
PENGUMUMAN FIFA Puskas Award bakal menjadi momen yang dinanti penggemar sepak bola Indonesia.
MEDIA sosial mendadak dipenuhi unggahan yang mengeklaim sebagai hasil sementara voting Puskas Award 2025. Nama bek timnas Indonesia, Rizky Ridho, bahkan disebut memimpin di atas para pesaing.
PEMAIN Timnas Indonesia yang juga Bek Persija Jakarta Rizky Ridho masuk nominasi FIFA Puskas Award 2025 setelah golnya ke gawang Arema dipilih FIFA, berikut cara beri votingnya
pemain Timnas Indonesia Rizky Ridho Ramadhani tidak pernah membayangkan gol jarak jauhnya ke gawang Arema FC masuk nominasi FIFA Puskas Award 2025.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved